JUARA.NET - Legenda sekaligus analis UFC, Michael Bisping, memiliki dua daftar nama yang layak untuk jadi lawan Conor McGregor selain Dustin Poirier usai sembuh dari cedera.
Conor McGregor sebagai seorang mantan juara dua divisi berbeda di UFC mengalami keterpurukan akhir-akhir ini.
Selama empat tahun terakhir, Conor McGregor tercatat hanya bisa meraih satu kemenangan, yakni saat melawan Donald Cerrone pada Januari 2020.
Sisanya Conor McGregor berhasil dipermalukan saat bersua Khabib Nurmagomedov dan Dustin Poirier.
Ketimbang kekalahannya dari Khabib di tahun 2018, Conor McGregor justru dibuat lebih malu kala bersua Dustin Poirier.
Conor McGregor dikalahkan Dustin Poirier sebanyak dua kali secara beruntun di gelaran UFC 257 dan UFC 264 di tahun 2021.
Parahnya lagi, kekalahan Conor McGregor dari Dustin Poirier di UFC 264 membuat kakinya menjadi tumbal lantaran mengalami cedera patah kaki.
Saat ini kondisi Conor McGregor berangsur membaik setelah menjalani masa pemulihan selama berbulan-bulan.
Kabarnya Conor McGregor akan bersiap kembali berlatih secara utuh pada bulan April nanti dan siap untuk bersinar di oktagon.
Siapa yang akan dilawan Conor McGregor ketika kembali? Beberapa nama potensial mulai muncul untuk jadi lawan The Notorious.
Mulai dari Michael Chandler, Max Holloway, dan Dustin Poirier berjejer membuka kemungkinan untuk jadi lawan Conor McGregor.
Baca Juga: Mau Diadu Tahun 2022, Michael Chandler Sebut Conor McGregor Petarung Paling Seram Sedunia
Kendati sudah memiliki banyak lawan potensial, Michael Bisping justru memiliki dua nama tersendiri yang menurutnya cocok menyambut kembalinya McGregor usai pulih dari cedera.
Kedua nama tersebut dipastikan bukan Dustin Poirier melainkan Nate Diaz dan Tony Ferguson.
Pasalnya, Michael Bisping merasa Conor McGregor saat ini bukan lawan yang tepat untuk Dustin Poirier yang dalam kondisi prima dan membutuhkan kepercayaan dirinya kembali dengan meraih kemenangan.
"Untuk McGregor ketika dia kembali, dia perlu berpikir hati-hati tentang siapa yang akan dia hadapi selanjutnya," ucap Michael Bisping dikutip Juara.net dari MMANews.com.
"Jika Dustin Poirier mengalahkan Charles Oliveira dan menjadi juara, tentu saja Justin Gaethje akan jadi lawan selanjutnya."
"Namun, kemudian ada Islam Makhachev dan petarung-petarung lain yang ingin memperebutkan sabuk juara tersebut."
"Tetapi McGregor, sebagai dirinya, dia menjadi bintang terbesar olahraga yang pernah ada."
"Dia mungkin mendapatkan hak istimewa di mana dia bisa melawan Dustin Poirier untuk sabuk juara karena memiliki urusan yang belum selesai."
"Skornya 2-1 untuk keunggulan Dustin, tetapi cara pertarungan terakhir selesai dengan McGregor mematahkan kakinya memang memberikan alasan bahwa mungkin mereka harus melakukan pertarungan keempat."
"McGregor mampu menarik banyak perhatian penonton, tidak seperti petarung lainnya jadi ada kemungkinan di situ," ucapnya.
"Saran saya jangan lakukan itu. Saya pikir dia seharusnya mencoba dan mengembalikan kemenangannya lagi, lakukan pemanasan di oktagon, karena ini adalah jeda yang lama."
"Nate Diaz mungkin orang yang tepat atau bahkan Tony Ferguson," pungkas Michael Bisping.
Baca Juga: UFC 269 - Tak Sampai Lima Ronde, Dustin Poirier Jadi Juara Baru Kelas Ringan
Dengan Nate Diaz menyisakan satu pertarungan lagi di UFC, maka bukan tidak mungkin pihak promotor akan mempertemukannya dengan Conor McGregor.
Apalagi dengan status keduanya sebagai bintang, bisa dipastikan bakal mengundang banyak keuntungan untuk UFC.
Sementara itu Tony Ferguson merupakan lawan yang dianggap sepadan untuk Conor McGregor karena sama-sama mengantongi hasil kekalahan di dua pertandingan terakhir.
Jadi, siapa yang akan dilawan Conor McGregor nanti setelah kembali dari cedera? Kita tunggu saja.
Baca Juga: Conor McGregor Comeback, 6 Jagoan Ini Berpeluang Jadi Lawan Berikutnya
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | MMANews.com |
Komentar