Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Minim Pengalaman, Murid Valentino Rossi Sudah Nyetel dengan Motor Si Setan versi Terbaru

By Reinaldo Suryo Negoro - Selasa, 14 Desember 2021 | 08:15 WIB
Franco Morbidelli saat berlaga pada MotoGP San Marino 2021. (Photo by ANDREAS SOLARO / AFP)(ANDREAS SOLARO)
Franco Morbidelli saat berlaga pada MotoGP San Marino 2021. (Photo by ANDREAS SOLARO / AFP)(ANDREAS SOLARO)

JUARA.NET - Pembalap MotoGP, Franco Morbidelli, mengeklaim dirinya sudah merasa nyaman dengan motor Yamaha yang telah diperbarui.

Franco Morbidelli tidak menjalani kompetisi penuh selama gelaran MotoGP 2021 berlangsung.

Penyebab utamanya tentu saja adalah cedera lutut yang didapatkan Franco Morbidelli pada sesi latihan usai menjalani MotoGP Jerman 2021.

Alhasil, cedera itu memaksanya harus absen selama empat balapan dari seri Assen sampai Aragon.

Franco Morbidelli dinyatakan bisa membalap lagi dalam MotoGP San Marino 2021.

Namun, Yamaha memberikan kejutan kepada murid Valentino Rossi saat menyongsong balapan comeback-nya itu.

Yamaha mengangkat Franco Morbidelli dari tim Petronas SRT ke tim pabrikan guna menjadi tandem Fabio Quartararo.

Baca Juga: Franco Morbidelli Butuh Ini agar Jadi Hebat Lagi di MotoGP 2022

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : tuttomotoriweb.it


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X