JUARA.NET - Legenda MotoGP, Casey Stoner, menganggap Marc Marquez sebagai biang masalah buat timnya, Repsol Honda.
Jika memikirkan tim Repsol Honda, sosok pertama yang biasanya terlintas di pikiran adalah Marc Marquez.
Pembalap asal Cervera itu memang sudah sangat melekat dengan identitas tim MotoGP yang didominasi warna jingga dan merah itu.
Tidak terpisahnya Repsol Honda dari sosok Marc Marquez ini terbilang wajar.
Marc Marquez bergabung dengan Repsol Honda pada tahun 2012 dan langsung menjadi juara.
Sejak saat itu, Marquez selalu menjadi andalan tim tersebut.
Namun, kiranya ada kehebatan pembalab nomor 93 ini yang membawa dampak negatif pada Repsol Honda.
Baca Juga: Ampuh Taklukkan Marc Marquez, Bagnaia Bakal Pakai Strategi Valentino Rossi di MotoGP 2022
Dampak negatif ini diungkapkan oleh legenda MotoGP, Casey Stoner, yang juga pernah menjajal motor Honda.
Menurut Stoner, Marc Marquez menjadi masalah bagi Repsol Honda karena membuat mereka tergantung padanya.
"Saya pikir Marc dan timnya melakukan kesalahan dalam beberapa tahun pertama," kata Casey Stoner.
"Marc selalu sangat kuat saat mengerem, jadi mereka membuat motor ini hanya bagus di rem."
"Itu selalu merupakan cerita kompromi. Ketika Anda memiliki kekuatan besar pada motor, sebagai imbalannya Anda membuatnya sangat lemah di area lain."
"Anda tidak dapat memiliki semuanya sekaligus. Sesederhana itu."
"Itulah mengapa kita melihat banyak pabrikan berbeda yang menang karena tidak ada satu pun dari mereka yang memiliki paket yang sempurna."
Baca Juga: Tandem Marc Marquez Ungkap Beda Latihan Fisik Yamaha, Honda, dan KTM
"Ketika saya menguji Honda, fokusnya sangat banyak pada fase pengereman dan stabilitas pengereman."
"Marc sangat pandai menutupi beberapa masalah. Tetapi, kemudian mereka juga punya masalah di 2015."
"Ketika dia tidak memenangi kejuaraan dunia dan harus kembali ke sasis lama untuk menemukan rasanya lagi sehingga di tengah tikungan bekerja lebih baik," pungkas rival Valentino Rossi.
Pembalap-pembalap yang mengendarai motor sama dengan Marc Marquez memang tidak pernah ada yang semoncer rider berjulukan The Baby Alien.
Tandem Marquez saat ini, Pol Espargaro, juga belum terlalu nyetel dengan motor RC213V dan hanya finis di urutan ke-12 kejuaraan dunia MotoGP 2021.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Speedweek.com |
Komentar