JUARA.NET - Mantan wasit UFC, John McCarthy, membuat klaim mengejutkan soal calon bentrokan Kevin Lee vs Diego Sanchez yang bakal dihelat di ajang tarung MMA milik Khabib Nurmagomedov, Eagle FC.
Mantan petarung UFC, Khabib Nurmagomedov, sedang gencar mempromosikan ajang tarungnya, Eagle FC.
Khabib Nurmagomedov bahkan membawa Eagle FC manggung di Amerika Serikat.
Belakangan Eagle FC dikabarkan bakal menggelar pertarungan dua mantan jagoan UFC, Kevin Lee vs Diego Sanchez.
Eagle FC menargetkan pertarungan mereka mentas pada bulan Maret mendatang.
Belum juga digelar, bentrokan dua eks jagoan UFC ini berbuah komentar miring.
Mantan wasit UFC, John McCarthy, baru-baru ini menyebut bentrokan tersebut bukanlah duel yang bagus.
"Saya tidak tahu, saya pikir ini bukanlah duel yang bagus," kata John McCarthy ihwal duel Kevin Lee vs Diego Sanchez dilansir Juara.net dari MMA Junkie.
Baca Juga: Khabib Sabung Dua Jagoan Buangan UFC, Salah Satunya Pernah Dilatih Pelatih Gila
Sebagai mantan wasit di UFC, John McCarthy tentu sangat mengenal sosok Diego Sanchez.
Dengan segala hal yang telah dilakukan Sanchez untuk olahraga MMA, McCarthy hanya merasa tidak tega jika ia dimanfaatkan untuk melambungkan bintang baru.
"Diego telah melakukan banyak sekali hal untuk olahraga MMA dan dia sudah punya waktu yang indah," tutur McCarthy.
"Saya hanya tidak mau melihatnya datang ke mari dan menjadi orang yang seperti dalam pertarungan terakhirnya di UFC."
"Mereka coba menggunakan nama besarnya untuk melambungkan orang lain."
"Anda tahu, bukan? Menang atas legenda olahraga ini, orang yang sudah lama berada di sana (UFC), orang yang pertama kali memenangi The Ultimate Fighter 1 (ajang reality show UFC)," sambung McCarthy.
Andai pertarungan itu tetap digelar, McCarthy yakin bahwa Lee bakal keluar sebagai pemenang.
Bukan bermaksud merendahkan kemampuan bertarung milik Sanchez, McCarthy hanya mencoba untuk realistis.
Baca Juga: Charles Oliveira Masih Diburu Eks Jagoan UFC yang Ingin Rajai Ajang MMA Milik Khabib
Baginya saat ini Sanchez sudah kehilangan kecepatannya yang akan sangat menguntungkan untuk Kevin Lee.
"Diego adalah petarung sejati, tetapi jika sudah bicara soal kecepatan, maka itu masalah lain," ujar McCarthy.
"Kecepatan membuat masalah dan dalam pertarungan berdiri, Diego punya gaya duel yang unik. Hal itu akan memberi Kevin masalah."
"Tetapi, jika Kevin bisa mengatur ritmenya, maka pertarungan itu akan buruk untuk Diego."
"Jika dia lakoni barter pukulan dan terlalu banyak menerima serangan, maka situasi itu akan buruk untuknya."
"Kemudian ada juga faktor kecepatan yang memegang peran penting," tutup sang wasit UFC.
Tak aneh melihat McCarthy kurang menyukai duel Lee vs Sanchez.
Pasalnya, Sanchez memang bisa dibilang sudah terlalu tua untuk bertarung di ajang MMA.
Tahun ini saja eks jagoan UFC yang sempat dilatih pelatih gila itu sudah berusia 40 tahun sementara Lee masih cukup muda, yakni 29 tahun.
Baca Juga: Conor McGregor Ngamuk Lihat Jagoan UFC Digantung dan Dijadikan Samsak Hidup
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | MMAjunkie.com |
Komentar