JUARA.NET - Prediksi menarik soal tim Ducati dan Yamaha belakangan datang dari pengamat MotoGP kondang, Carlo Pernat.
Dengan tahun yang berganti, itu artinya gelaran balap motor paling bergengsi, MotoGP, bakal menyambut musim baru mereka.
Rencananya MotoGP 2022 bakal kembali bergulir pada 6 Maret mendatang.
Seperti biasa MotoGP membuka keran balapan dengan manggung di Timur Tengah, yakni di Losail, Qatar.
Namun, sebelumnya Fabio Quartararo dan kawan-kawan punya kesempatan lakoni dua tes jelang MotoGP 2022.
Tes MotoGP pertama pada tahun 2022 akan dilakukan di Sepang, Malaysia, pada 5 Februari.
Setelah itu para pembalap MotoGP diberikan kesempatan menjajal sirkuit baru, Mandalika, Indonesia, sepekan setelah tes Sepang.
Jelang MotoGP 2022, pengamat kondang, Carlo Pernat mulai bergerilya dengan prediksi-prediksinya.
Baca Juga: Bukan Fabio Quartararo, Pengamat MotoGP Merasa Pembalap Ini Lebih Masuk Akal Gabung Repsol Honda
Menerawang bursa transfer pembalap, Carlo Pernat hampir 100 persen yakin Ducati bakal melepas dua pembalap mereka.
Dilansir Juara.net dari GPOne, dua pembalap MotoGP tersebut ialah Johann Zarco dan Jack Miller.
"Zarco dan Miller, 99 persen mereka bakal hengkang," tukas Carlo Pernat.
"Mereka berdua akan ada di pasar, Jack (Miller) adalah perjudian yang bagus."
"Tetapi, dia banyak naik-turunnya," sambung Pernat.
Di saat Ducati bakal melepas dua pembalap MotoGP, Pernat menilai Yamaha akan kedatangan satu nama baru yakni Toprak Razgatlioglu.
Pada akhirnya Pernat memprediksi Yamaha bakal tampil mengerikan dengan kombinasi trisula Fabio Quartararo, Franco Morbidelli, dan Toprak Razgatlioglu.
"Di lain sisi, Yamaha akan menjadi manufaktur terbaik," ujar sang pengamat MotoGP.
Baca Juga: Francesco Bagnaia Sudah Oke, Ducati Berharap Lebih dari Jack Miller
"Mereka akan punya tiga pembalap kuat: Quartararo, Morbidelli, dan Toprak," tandasnya.
Menutup prediksinya, Pernat yakin Valentino Rossi bakal datang pada dua sampai tiga seri balapan.
Namun, Pernat menutup kemungkinan sang legenda MotoGP bakal menjajal motor Ducati.
"Valentino mungkin akan datang pada dua sampai tiga balapan," ucap Pernat.
"Kalau dia (Valentino Rossi) dipisah dari tim VR46, maka mereka bisa kehilangan pamor."
"Saya tidak berpikir Vale akan menjajal Ducati, saat ini itu tidaklah sepadan," tutupnya.
Baca Juga: Sebut Valentino Rossi Tidak Ada Duanya, Marc Marquez Mau Minta Damai?
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | GPOne.com |
Komentar