Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bos UFC Ragu Jon Jones Mau Melawan Pemenang Duel Francis Ngannou vs Ciryl Gane

By Fiqri Al Awe - Jumat, 21 Januari 2022 | 14:45 WIB
Mantan juara kelas berat ringan UFC, Jon Jones.
TWITTER.COM/LGS_MMA
Mantan juara kelas berat ringan UFC, Jon Jones.

JUARA.NET - Orang nomor satu di UFC, Dana White, merasa mantan petarung terbaiknya, Jon Jones, tak mau melawan pemenang bentrokan Francis Ngannou vs Ciryl Gane.

Perhelatan besar di kelas berat bakal digelar di UFC 270 pada ujung pekan nanti (23/1/2022) waktu Indonesia.

Raja kelas berat UFC, Francis Ngannou, rencananya disabung dengan pemegang gelar interim, Ciryl Gane.

Tak hanya untuk unifikasi gelar kelas berat UFC, bentrokan tersebut kental dikait-kaitkan dengan sosok Jon Jones.

Seperti yang sudah diketahui, Jon Jones putuskan naik ke kelas berat UFC beberapa waktu lalu.

Untuk menyukseskan rencananya, mantan petarung terbaik pound-for-pound UFC ini terpantau jalani latihan yang intens.

Meski begitu, keseriusan Jon Jones ternyata tetap diragukan oleh Bos UFC, Dana White.

Belakangan Dana White mengaku ragu Jon Jones mau melawan pemenang duel Francis Ngannou vs Ciryl Gane.

Si Bos UFC juga memprediksi Jon Jones bakal membatalkan rencana naiknya ke kelas berat dan memilih kembali ke kelas berat ringan.

"Saya tidak yakin menyebut Jon Jones sebagai yang selanjutnya," ungkap Dana White kepada ESPN soal penantang gelar kelas berat UFC selanjutnya dilansir Juara.net dari transkrip BJPenn.

Baca Juga: Hijrah ke Kelas Monster dan Berduel dengan Rajanya, Jon Jones Berakhir Jadi Pecundang

"Bukan karena Jon Jones tak bisa dipercaya, tetapi jujur saya tidak tahu apa yang ia ingin lakukan selanjutnya."

"Setelah melihat duel ini, saya kira dia bakal memutuskannya."

"Mungkin dia tidak akan bertarung di kelas berat. Mungkin dia akan kembali dan mencoba mengambil gelar kelas berat ringan itu lagi," sambungnya.

Berikan komentar lebih lanjut, White merasa Jones tidak perlu menampakkan wajahnya langsung di UFC 270.

"Tentu saja akan sangat luar biasa jika Jones melihat duel itu (Francis Ngannou vs Ciryl Gane) secara langsung," ucap White.

"Tetapi, lebih baik Jones tetap berada di rumah."

"Jones lebih baik melihat duel ini dari rumah saja," imbuh orang nomor satu di UFC tersebut.

Jones sendiri sebelumnya juga sudah mengomentari pertarungan Ngannou vs Gane.

Tidak bisa memprediksi siapa yang bakal menang, Jones lebih menjadikan bentrokan ini sebagai bahan belajar.

Baca Juga: UFC 270 - Ciryl Gane Sembelih Predator, GOAT MMA Jadi Mangsa Berikutnya

"Sungguh tidak punya petunjuk siapa yang bakal menang," ungkap Jones.

"Saya hanya bersemangat melihat duel tersebut."

"Bakal banyak belajar tentang mereka berdua, entah apapun yang terjadi," sambungnya.

Jones saat ini tengah berdiri di atas rekor 26 kali menang, sekali kalah, dan sekali no contest.

Namanya sering disebut sebagai petarung terbaik sejalan dengan beragam rekor yang ia torehkan bersama UFC.

Baca Juga: UFC 270 - Jon Jones Siap Jadi Murid Francis Ngannou dan Ciryl Gane

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN, bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X