Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Takut Ketuaan, Mantan Raja yang Alami Patah Kaki Mengerikan di UFC 261 Mau Kembali sebelum Juni

By Reinaldo Suryo Negoro - Rabu, 9 Februari 2022 | 14:45 WIB
Petarung UFC, Chris Weidman.
TWITTER @CHRISWEIDMAN
Petarung UFC, Chris Weidman.

JUARA.NET - Mantan juara kelas menengah UFC, Chris Weidman, mengaku berniat kembali bertarung sebelum Juni karena takut telanjur tua.

Chris Weidman telah absen dari oktagon UFC selama hampir satu tahun.

Weidman diharuskan absen usai mengalami kejadian tragis dalam duel kontra Uriah Hall di UFC 261 (24/4/2021).

Eks raja kelas menengah ini mengalami patah tulang kaki saat melancarkan sepakan ke kaki Uriah Hall.

Patah tulang yang dialami Chris Weidman ini terbilang mengerikan karena kakinya terlipat ke arah yang tidak seharusnya.

Namun, baru-baru ini petarung bertinggi 1,88 meter memberikan kabar baik.

Chris Weidman mengaku siap kembali naik oktagon dalam waktu dekat.

Kabar ini disampaikan Weidman dalam wawancara dengan MMA Fighting.

Baca Juga: Tidak Hanya Penonton, Zhang Weili Juga Anggap Patah Kaki Chris Weidman Bikin Kalah di UFC 261

Petarung asal New York ini mengaku siap kembali sebelum bulan Juni tahun ini.

Chris Weidman kiranya punya alasan khusus ingin bertarung sebelum Juni.

Dia mengaku tidak mau umurnya yang ditampilkan di duel nanti tertulis 38 tahun.

“Saya ingin bertarung sebelum berusia 38 tahun pada bulan Juni. Itulah tujuan saya," kata Chris Weidman.

"Saya benci melihat usia yang ditampilkan di layar lebih tua ketika saya diperkenalkan."

"Saya selalu seperti itu, bahkan ketika saya berusia 20-an."

"Saya tidak ingin tampil dengan usia 29, saya ingin tampil dengan usia 28 untuk duel berikutnya."

"Jadi saya masih sedikit memiliki jiwa muda dalam diri saya."

Baca Juga: Bukan Hanya Chris Weidman yang Jadi Korban Teknik Bertahan Pematah Kaki Uriah Hall

"Sekarang saya sudah jauh lebih tua."

"Jadi, jika saya bisa bertarung sekitar awal Juni, itu akan hebat."

"Sekali lagi, ada banyak kabar beredar dan itu sangat tidak terduga," kata pria yang lahir pada 14 Juni 1984.

Kendati demikian, banyak pihak yang menyarankan Chris Weidman untuk pensiun saja.

Selain umurnya sudah terbilang uzur untuk seorang petarung, Weidman juga tidak sehebat dulu dalam duel-duel terakhirnya.

Dalam 8 duel terakhirnya, Chris Weidman cuma menang sebanyak dua kali.

Padahal, saudara ipar Stephen Thompson itu pernah mengukir rekor 13 duel tak terkalahkan di awal kariernya.

Chris Weidman bahkan tercatat pernah mempertahankan sabuk juara kelas menengah sebanyak tiga kali.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X