Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bikin Lawan Ketakutan Tak Mau Bertarung, Jagoan Tak Terkalahkan Langsung Direkrut UFC

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 17 Februari 2022 | 06:00 WIB
Calon jagoan baru UFC yang menjadi juara kelas bantam dan kelas bulu WWFC, Khusein Askhabov.
TWITTER @BIGMARCEL24
Calon jagoan baru UFC yang menjadi juara kelas bantam dan kelas bulu WWFC, Khusein Askhabov.

JUARA.NET - Minggu ini seorang jagoan tak terkalahkan akan direkrut UFC setelah dia membuat lawan ketakutan tak mau bertarung.

UFC biasanya tidak akan sembarangan merekrut petarung baru.

Kecuali sudah memiliki rekam jejak yang dianggap memuaskan oleh UFC, seorang jagoan baru biasanya dites dulu.

Dana White's Contender Series menjadi ajang audisi yang dipakai untuk menguji kapasitas seorang calon atlet baru UFC.

Khusein Askhabov adalah salah satu jagoan yang ingin dites UFC.

Baca Juga: Sah, Mantan Raja Kelas Berat UFC Lulus Jadi Anggota Pemadam Kebakaran

Pada Agustus lalu, Khusein Askhabov dijadwalkan tampil di Dana White's Contender Series menghadapi Joanderson Sa De Brito.

Akan tetapi, duel itu tidak pernah menjadi kenyataan.

Sekarang Khusein Askhabov mengeklaim dia tidak jadi bertarung karena sang lawan ketakutan dan tidak mau menghadapinya.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sport Express


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X