Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Qatar 2021 - Sirkuit Losail Mesra dengan Yamaha, tetapi Fabio Quartararo Capek Mati-matian Terus

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 3 Maret 2022 | 12:15 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, saat tampil pada tes pramusim MotoGP di Sirkuit Sepang, Malaysia, 5 Februari 2022.
YAMAHA MOTOR RACING SRL
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, saat tampil pada tes pramusim MotoGP di Sirkuit Sepang, Malaysia, 5 Februari 2022.

JUARA.NET - Sirkuit Losail, arena berlangsungnya MotoGP Qatar 2022, adalah tempat yang bersahabat dengan Yamaha tetapi kini para pembalapnya harus bekerja ekstra keras untuk mendapatkan hasil bagus di sana.

Ajang balap motor paling bergengsi akan membuka tirainya musim ini dalam gelaran MotoGP Qatar 2022 pada akhir pekan ini.

Didahului sesi latihan bebas pada Jumat (4/3/2022) dan kualifikasi sehari kemudian, balapan MotoGP Qatar 2021 akan berlangsung pada Minggu (6/3/2022).

Sirkuit Losail yang menjadi arena adu cepat nanti dikenal sangat bersahabat dengan Yamaha.

Dengan MotoGP Qatar digelar sejak 2004, Yamaha adalah pabrikan yang paling sering memunculkan pembalapnya sebagai pemenang.

Pembalap Yamaha tercatat 9 kali menang di Sirkuit Losail, jauh lebih banyak daripada Ducati (5) dan Honda (3).

Baca Juga: 4 Pembalap Honda Luar Biasa Kilat, Juara MotoGP 2021 Ungkap Perbandingan Motor dengan Yamaha

Yamaha juga menguasai sirkuit ini pada tahun lalu.

Maverick Vinales menjadi pemenang MotoGP Qatar 2021 dan Fabio Quartararo finis terdepan di MotoGP Doha 2021 yang juga digelar di Sirkuit Losail.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Crash.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X