JUARA.NET - Pengamat tarung, John McCarthy, menyampaikan prediksinya soal ranking lima besar di kelas ringan UFC, termasuk menyangkut Islam Makhachev dan lawan terakhir Khabib Nurmagomedov.
Kelas ringan UFC menjadi salah satu divisi yang paling menarik untuk diikuti.
Meski ditinggal Khabib Nurmagomedov yang resmi pensiun, nyatanya pesona dari kelas UFC ini tidak ada habis-habisnya.
Sepeninggal Khabib Nurmagomedov, kini kelas ringan dihuni oleh monster-monster UFC yang mengerikan.
Di samping nama raja kelas ringan UFC, Charles Oliveira, berjajar jagoan ganas seperti Justin Gaethje dan Dustin Poirier yang masih berada di ranking lima besar.
Selain itu, muncul juga monster baru UFC seperti Islam Makhachev dan Beneil Dariush.
Belakangan masa depan kelas yang pernah dirajai oleh Khabib Nurmagomedov tersebut coba diramal oleh pengamat UFC, John McCarthy.
Mantan wasit UFC ini mengabsen beberapa jagoan yang ia nilai bakal duduki ranking lima besar di kelas ringan pada pengujung tahun 2022.
Sebagai penantang peringkat pertama, John McCarthy menilai Islam Makhachev bakal duduki posisi tersebut.
Dengan demikian duel perebutan gelar UFC antara Islam Makhachev dengan Charles Oliveira akan tersaji.
Baca Juga: Bersedia Lakoni Duel yang Diinginkan Bos, Islam Makhachev Mau Garansi Perebutan Titel
"Sangat sederhana, tahun 2022, saya kira Islam Makhachev duduki ranking pertama," tukas John McCarthy.
"Dia adalah jagoan yang berada di sana."
"Saya kira Makhachev bakal maju ke duel perebutan gelar."
"Charles Oliveira adalah lawannya di sana," sambung sang mantan wasit UFC.
Selain Makhachev dan Charles Oliveira, McCarthy merasa musuh pamungkas Khabib Nurmagomedov, Justin Gaethje, juga masih akan bercokol di posisi lima besar.
Bersama Justin Gaethje, McCarthy lantas menyebut dua jagoan sangar lain untuk melengkapi daftarnya.
"Anda masih akan melihat Justin Gaethje di sana," bebernya.
"Anda akan melihat Arman Tsarukyan masuk ke lima besar."
"Saya juga yakin Beneil Dariush masih membuntuti grup tersebut," pungkas McCarthy.
Baca Juga: Alami Banyak Kerusakan, Charles Oliveira Masih Bukan Tandingan Justin Gaethje dan Islam Makhachev
Menarik melihat McCarthy yang memasukkan nama Arman Tsarukyan dalam daftarnya.
Untuk diketahui, Tsarukyan merupakan jagoan UFC dengan rekor 18 kali menang dan dua kali kalah.
Lima kemenangan beruntun yang ia peroleh membuat Tsarukyan kini tengah bertengger di ranking ke-12.
Kekalahan terakhir Tsarukyan terjadi pada debutnya di UFC pada tahun 2019.
Kala itu Tsarukyan dibungkam oleh rekan seperguruan Khabib Nurmagomedov, Makhachev.
Andai Tsarukyan benar bisa menaiki tangga ranking UFC ke tempat lima besar, duel ulang dengan Makhachev tentu menarik untuk ditunggu.
Baca Juga: Hasil UFC Vegas 49 - Darah Tumpah, Arman Tsarukyan Bantai Joel Alvarez sampai Tamat
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar