JUARA.NET - Raja kelas ringan UFC, Charles Oliveira, percaya diri bisa mengalahkan Justin Gaethje hanya dengan pukulan dan tanpa senjata utama.
Charles Oliveira telah dijadwalkan untuk mempertahankan sabuk juara kelas ringan untuk kedua kalinya dalam hajatan UFC 274 pada 7 Mei mendatang.
Petarung yang dihadapkan pada Oliveira kali ini adalah sang penantang urutan pertama, Justin Gaethje.
Dalam laman UFC, Charles Oliveira menjadi unggulan dibandingkan Justin Gaethje.
Dengan status unggulan ini, petarung berjulukan Do Bronx ini pastinya sangat percaya diri dalam menyongsong duel tersebut.
Kepercayaan diri Oliveira ini ditunjukkannya dalam wawancara dengan Ag Fight.
Saking percaya dirinya, Oliveira merasa bisa mengalahkan Gaethje dengan pukulannya saja.
Jagoan Brasil ini bahkan mengaku tidak akan terlalu mengandalkan takedown dalam duel nanti.
Baca Juga: Alami Banyak Kerusakan, Charles Oliveira Masih Bukan Tandingan Justin Gaethje dan Islam Makhachev
Dengan kata lain, Charles Oliveira siap untuk tidak menggunakan grappling yang selama ini menjadi senjata utamanya.
"Semua orang berkata: 'Anda harus menjatuhkannya. Anda harus merasa khawatir'," kata Charles Oliveira seperti dilansir Juara.net dari Sportskeeda.
"Saya tidak memikirkan cara untuk menjatuhkannya, kawan."
"Saya sungguh tidak memikirkannya."
"Saya sangat percaya pada kekuatan tembakan saya."
"Saya memiliki kekuatan tembakan di tangan dan telah menunjukkannya. Saya telah berkembang."
"Kami memenangi sebuah pertarungan penting melawan Dustin Poirier."
"Apakah Anda pikir kami merayakan dan bercanda? Tidak."
Baca Juga: Usai Charles Oliveira Libas Justin Gaethje Satu Ronde, Khabib Bilang Akan ada Duel Luar Biasa di UFC
"Kami duduk dan menganalisis apa yang saya lakukan atau tidak lakukan," pungkas Raja Kuncian UFC ini.
Tidak aneh jika banyak orang menyarankan Charles Oliveira untuk menenggelamkan Justin Gaethje ke duel bawah.
Justin Gaethje seperti yang diketahui terkenal bapuk kala melakoni duel bawah seperti yang ditunjukkannya dalam laga kontra Khabib Nurmagomedov.
Kendati demikian, Charles Oliveira juga tidak salah jika dia merasa percaya diri untuk beradu pukulan dengan Justin Gaethje.
Dalam dua laga terakhirnya, Oliveira berhasil mempertontonkan kemampuan striking yang prima saat melawan Michael Chandler dan Dustin Poirier.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Sportskeeda |
Komentar