Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Argentina 2022 - Getir di Indonesia dan Rasa Penasaran Andrea Dovizioso

By Fiqri Al Awe - Rabu, 30 Maret 2022 | 13:30 WIB
Aksi pembalap RNF Yamaha, Andrea Dovizioso pada tes pramusim MotoGP di Sirkuit Mandalika (12/2/2022).
https://twitter.com/yamaharacingcom
Aksi pembalap RNF Yamaha, Andrea Dovizioso pada tes pramusim MotoGP di Sirkuit Mandalika (12/2/2022).

JUARA.NET - Pembalap WithU Yamaha RNF, Andrea Dovizioso, menyambut MotoGP Argentina 2022 dengan optimistis dan rasa penasaran. Optimisme ini muncul dari getirnya hasil balapan di Sirkuit Mandalika, Indonesia.

Padahal, Andrea Dovizioso merasa dirinya punya peluang di MotoGP Indonesia 2022.

Namun, Andrea Dovizioso gagal menyumbangkan poin usai terhambat dengan masalah elektronik.

"Setelah hasil buruk di Indonesia, saya ingin kembali ke trek dengan hasil yang bagus," tegas Andrea Dovizioso dilansir Juara.net dari Motosan.

"Di Mandalika kami punya kesempatan untuk melakukan hal bagus."

"Tetapi, kami tidak bisa menunjukkannya," sambung pembalap MotoGP asal Italia itu.

Pahit di Sirkuit Mandalika tersebut yang menjadi motivasi Andrea Dovizioso melibas MotoGP Argentina 2022 pada ujung pekan ini (1-3/4/2022).

Andrea Dovizioso tentunya tidak ingin kalah di Sirkuit Termas de Rio Hondo yang spesial dan ia klaim sangat cocok dengan sepeda motor Yamaha.

Apalagi, ia digelayuti rasa penasaran dengan kondisi terbaru Termas de Rio Hondo yang sudah dua musim tidak menggelar balapan MotoGP.

"Sirkuit Termas de Rio Hondo sedikit spesial," tuturnya.

"Kami sudah tidak membalap di sana selama dua tahun."

Baca Juga: Hasil MotoGP Indonesia 2022 - Diwarnai Momen Quartararo Ikuti Aksi Pawang Hujan, Miguel Oliveira Rajai Sirkuit Mandalika

"Maka dari itu, saya penasaran dengan keadaan saat kami sampai di sana."

"Ngomong-ngomong, kami datang dengan optimistis."

"Saya kira Termas de Rio Hondo adalah sirkuit yang bagus untuk Yamaha," pungkasnya.

Menilik sejarah, Dovizoso punya kenangan cukup indah dengan Sirkuit Termas de Rio Hondo.

Pada MotoGP Argentina 2019, pembalap kelahiran Forlimpopoli tersebut sukses naik podium.

Ia memang masih kalah dari Marc Marquez dan Valentino Rossi yang berturut-turut tempati posisi pertama dan ke-2.

Akan tetapi, Dovizioso tentu layak berbangga hati karena berhasil mengasapi rekan setimnya saat itu, Danilo Petrucci.

Optimisme Dovizioso jelang MotoGP Argentina 2022 ternyata juga menular ke rekan setimnya saat ini, Darryn Binder.

Pembalap debutan MotoGP 2022 ini menantikan balapan di Termas de Rio Hondo dengan penuh antusias.

Berbeda dari Dovizioso yang datang dengan rasa getir, Darryn Binder maju ke MotoGP Argentina 2022 dengan berbunga-bunga.

Baca Juga: Kunjungi Markas Besar Valentino Rossi Sebelum MotoGP Indonesia 2022, Andrea Dovizioso: Semua Orang Ingin Sesuatu Darinya

Hasil baik di Indonesia berpadu manja dengan kenangan terakhir Darryn Binder bersama Termas de Rio Hondo. 

"Saya bersemangat menantikan balapan di Argentina," tutur Darryn Binder.

"Kami sudah beberapa tahun tidak membalap di Termas de Rio Hondo."

"Saya punya kenangan indah saat terakhir kali ke sana."

"Saya sangat bersemangat, terlebih lagi usai menyabet posisi ke-10 di Indonesia. Di mana hasil ini membuat saya bahagia dan termotivasi."

"Saya datang dengan sangat siap. Mulai dari dasar dan mencoba untuk meningkat serta tampil cepat. Saya tidak sabar untuk balapan selanjutnya!," tutup pembalap MotoGP asal Afrika Selatan itu.

Baca Juga: Pembalap Karbitan MotoGP Bikin Wow Tim Terakhir Valentino Rossi

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Motosan.es


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X