JUARA.NET- Pembalap tim satelit LCR Honda, Alex Marquez, selalu mengalami nasib buruk di sepanjang gelaran MotoGP 2022.
Alex Marquez bahkan merasa jika nasib buruk sangat dekat dengan dirinya lantaran permasalahan saat melakoni balapan selalu dia alami.
Terakhir kali bahkan adik Marc Marquez itu harus terjatuh hingga mengakhiri race lebih cepat.
Balapan di Amerika menunjukkan bahwa performa Alex Marquez semakin memburuk di MotoGP 2022.
Marquez selalu bermasalah dan sangat sering mengalami kecelakaan, bahkan dalam gelaran MotoGP Amerika 2022 lalu sebanyak tiga kali dirinya terjatuh.
Baca Juga: Masa Depan di Tim Utama Ducati Dipertanyakan, Jack Miller Tidak Haram Turun ke Pramac
"Di Austin, itu bahkan merupakan cobaan yang nyata. Sabtu adalah bencana dengan dua kali jatuh."
"Minggu, saya jatuh di tikungan 10 dengan kecepatan 190 km/jam, saya melakukan kesalahan saat itu."
"Tetapi tidak apa-apa. Kepala saya sakit tetapi setelah 10 menit saya baik-baik saja."
"Protokol mengatakan saya baik-baik saja. Saya memiliki lebih banyak memar di tubuh tetapi baik-baik saja," ungkap Alex Marquez dikutip dari Paddock GP.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Paddock GP |
Komentar