Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Duel kontra Gilbert Burns Berlangsung Paling Beda, Khamzat Chimaev Akui Terinspirasi Perang Paling Sangar 2021

By Reinaldo Suryo Negoro - Jumat, 29 April 2022 | 12:45 WIB
Duel Gilbert Burns vs Khamzat Chimaev di UFC 273, Minggu (10/4/2022) di Jacksonville, Amerika Serikat.
TWITTER @MMAFIGHTING
Duel Gilbert Burns vs Khamzat Chimaev di UFC 273, Minggu (10/4/2022) di Jacksonville, Amerika Serikat.

JUARA.NET - Jagoan kelas welter UFC, Khamzat Chimaev, mengungkapkan duel yang mungkin saja menjadi inspirasi pertarungannya kontra Gilbert Burns.

Pertarungan Khamzat Chimaev melawan Gilbert Burns di UFC 273 memang bisa dibilang menjadi duel paling berbeda yang pernah dijalani Si Serigala.

Biasanya, petarung berdarah Chechnya itu selalu bisa membuat finish pada laga yang dilakoninya di bawah tiga ronde.

Tetapi, dalam duel menghadapi Gilbert Burns, Khamzat Chimaev dibuat melakoni pertarungan selama tiga ronde penuh dan bergantung pada keputusan juri.

Baca Juga: UFC Vegas 53 - Korban 17 Detik Khamzat Chimaev Tak Keberatan Jadi Pembasmi Petarung Kroco

Selama tiga ronde, Khamzat Chimaev menjalani pertarungan yang brutal dengan Gilbert Burns.

Meskipun diputuskan menang angka mutlak, muka petarung Swedia itu dibuat bonyok dan berlumuran darah oleh jagoan Brasil.

Namun, duel melawan Gilbert Burns itu adalah pertarungan yang selama ini didambakan Khamzat Chimaev.

Pernyataan ini diungkapkan Chimaev kala berbicara dalam kanal YouTube Smesh Bros.

Dalam kesempatan yang sama, petarung dengan rekor 11-0 itu juga mengungkapkan insprirasinya dalam menjalani duel semacam itu.

Khamzat Chimaev menyingkap bahwa dia terinspirasi perang ala gladiator antara Justin Gaethje dan Michael Chandler di UFC 258.

"Setiap kali bertarung, saya berharap lawan akan memberikan tantangan pada saya," kata Khamzat Chimaev.

Baca Juga: Gaya Duel Kurang Pintar dari Khamzat Chimaev Tuai Kritik dari Legenda UFC Georges St-Pierre

"Saya ingin bertarung! Orang-orang selalu mengatakan bahwa pertarungan saya selesai lebih awal."

"Tetapi, saya ingin melihat diri saya di ronde terakhir, ngos-ngosan, dan berlumuran darah."

"Sama seperti pertarungan Gaethje vs Chandler."

“Saya ingin terlibat tawuran setelah melihat highlight pertarungan itu."

"Tetapi, Anda juga harus pintar dan tidak mempertaruhkan kesehatan."

"Keduanya adalah pegulat elite, tetapi mereka tidak menggunakan kemampuan itu."

"Saya ingin menjaga kesehatan."

Baca Juga: Duel Berat untuk Khamzat Chimaev Ini Diyakini Takkan Terwujud

"Jika bisa menangani seseorang dengan cara mudah, saya akan melakukannya," pungkas sohib Darren Till.

Pertarungan Justin Gaethje vs Michael Chandler itu memang sukses membuat takjub banyak orang.

UFC pun menempatkan pertarungan sangar kelas ringan ini pada urutan pertama duel terbaik tahun 2021.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X