JUARA.NET - Raja kelas ringan UFC, Charles Oliveira, membeberkan aksi sangar yang ingin dilakukannya dalam duel melawan Justin Gaethje.
Aksi sangar yang ingin dilakukan Charles Oliveira pada duel main event UFC 274 (7/5/2022) itu adalah mengadakan adu pukulan dengan Justin Gaethje.
Tentu banyak pihak meragukan pernyataan itu mengingat profil petarung berjulukan The Highlight.
Justin Gaethje seperti yang diketahui punya pukulan yang keras nan mematikan.
Baca Juga: Justin Gaethje Diramal Menang TKO oleh Penerus Conor McGregor, Bisa Lebih Kilat jika Lakukan Ini
Pukulan Gaethje bahkan mendapatkan pengakuan dari mantan petarung nomor satu UFC, Khabib Nurmagomedov.
Tetapi, Oliveira tidak peduli dengan fakta tersebut.
Oliveira bahkan mengatakan bahwa dia bakal tampil seperti truk yang melaju tanpa rem.
“Pernahkah Anda melihat truk melaju tanpa rem? Kalian pernah melihatnya, bukan? Anda tahu bagaimana itu bekerja."
"Ini adalah Charles. Anda hanya berjalan ke depan. Mereka berkata: 'Oh, tetapi Justin memiliki pukulan yang keras'."
"Oke, saya menghormati pukulannya yang keras. Dia benar-benar membuat KO banyak orang."
Keberanian Charles Oliveira yang berniat gas pol rem blong melawan Justin Gaethje ini kiranya memiliki satu patokan.
Patokan petarung berjulukan Do Bronx ini adalah Michael Chandler.
Baik Oliveira maupun Gaethje memang pernah bersua petarung berjulukan Si Besi itu.
Meski sama-sama bisa mengalahkan Michael Chandler, Charles Oliveira dan Justin Gaethje menang dengan cara berbeda.
Kendati pukulannya punya reputasi yang tinggi, Justin Gaethje tidak bisa membuat KO Chandler meski menjalani perang terbuka.
Sebaliknya, Charles Oliveira yang lebih terkenal dengan kunciannya malah bisa membuat KO mantan juara Bellator itu dengan bogemnya.
"Tetapi, di pertarungan terakhir, dia membuat perang melawan Michael Chandler dan saya membuat KO Michael Chandler dengan tangan kiri."
"Jadi siapa yang pukulannya paling keras?"
"Pada 7 Mei, saya akan membuktikannya sekali lagi."
Baca Juga: Charles Oliveira Harus Waspada, Tinju Kanan Justin Gaethje Punya Kesaktian Istimewa
"Saya tidak akan lari dan berhati-hati seperti yang dipikirkan orang lain."
"Saya tidak akan berlari dan berguling untuk mengincar kakinya."
"Saya akan beradu pukulan dengan orang ini. Saya memiliki kekuatan di tangan saya," pungkas jagoan dengan rekor 32-8.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar