Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

UFC 275 - Sebut Dirinya GOAT, Joanna Jedrzejczyk Siap Gelut Zhang Weili sampai Ronde Berapapun

By Reinaldo Suryo Negoro - Selasa, 10 Mei 2022 | 16:00 WIB
Duel Zhang Weili vs Joanna Jedrzejczyk  di UFC 248.
TWITTER @MMAFIGHTING
Duel Zhang Weili vs Joanna Jedrzejczyk di UFC 248.

JUARA.NET - Petarung kelas jerami UFC, Joanna Jedrzejczyk, memberikan komentarnya terkait duel dengan Zhang Weili di UFC 275.

Pertarungan Joanna Jedrzejczyk melawan Zhang Weili di Singapura pada 11 Juni 2022 ini akan bertajuk duel ulang.

Kedua jagoan perempuan sangar itu tercatat pernah melakoni duel pada 7 Maret 2020 dalam hajatan bernama UFC 248.

Dalam pertarungan itu, Joanna Jedrzejczyk kalah dengan keputusan angka split decision dari jagoan asal China itu.

Baca Juga: Dua Tahun Lalu Babak Belur, Mantan Ratu UFC Ingin Hadirkan Lagi Duel Paling Sangar

Joanna Jedrzejczyk pastinya sudah mempelajari duel pertama saat menyongsong pertarungan kedua nanti.

Dalam konferensi pers virtual UFC 275 yang dihadiri langsung oleh Juara.net, Selasa (10/5/2022), petarung Polandia ini bertekad untuk beraksi lebih pintar pada pertemuan kedua dengan Weili.

"Saya harus lebih pintar. Saya senang mendapatkan kesempatan berduel lagi dengannya. Pertarungan sebelumnya berjalan sengit."

"Saya hanya perlu pintar, membawa segala senjata yang ada dan menang."

Kendati bukan duel main event maupun perebutan juara, Joanna Jedrzejczyk dan Zhang Weili bisa saja meminta pertarungan mereka dilangsungkan selama lima ronde.

Penggemar pun akan senang jika mereka mau berduel lama-lama mengingat laga pertama berlangsung cukup seru sampai mendapatkan anugerah pertarungan terbaik tahun 2020.

Joanna Jedrzejczyk pun ditanya apakah duelnya dengan Zhang Weili berlangsung tiga ronde atau lima ronde.

Baca Juga: Jake Paul Sebut Bos UFC Telah Menghina Rose Namajunas di UFC 268

Mantan juara kelas jerami itu mengatakan bahwa dia siap bertarung dalam berapapun ronde.

Joanna Jedrzejczyk kemudian menyatakan dirinya sebagai GOAT atau petarung terbaik sepananjang masa kelas jerami UFC.

"Saya adalah jagoan yang hebat. Saya bisa bertarung berapapun rondenya."

"Saya adalah GOAT di divisi ini, saya mungkin bukan juaranya, tetapi saya bisa kembali ke atas."

Joanna Jedrzejczyk sendiri akan menghadapi sosok petarung yang saat ini berada di peringkat dua penantang juara kelas jerami.

Maka dari itu, kemenangan atas Zhang Weili kiranya akan memasukkannnya dalam duel perebutan gelar divisi tersebut.

"Sebelum bertarung dengan Zhang, saya sudah tahu akan maju ke duel perebutan gelar."

Baca Juga: Dipecundangi di UFC 268, Mantan Raja UFC Sebut China bakal Bangkit

"Bertarung dengan Zhang untuk kedua kalinya adalah hal yang memotivasi saya. Saya akan bertarung lebih baik lagi."

"Saya merasa berada di waktu dan tempat yang tepat untuk kembali menggondol gelar."

Sabuk juara kelas jerami sendiri baru-baru ini menjadi rebutan dalam hajatan UFC 274, Minggu (8/5/2022) WIB.

Carla Esparza yang datang sebagai penantang dinyatakan unggul dari sang ratu kelas jerami saat itu, Rose Namajunas.

Dengan menggulingkan Rose Namajunas dari takhtanya, Carla Esparza didapuk sebagai juara kelas jerami UFC.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X