JUARA.NET - Tindakan Charles Oliveira menyenggol jagoan UFC lainnya, Nate Diaz, untuk berduel bersambut tudingan pedas dari Islam Makhachev.
Makhachev menuding Oliveira menantang Nate Diaz karena takut tamat di tangannya.
Iman Makhachev soal hal tersebut semakin menebal setelah Oliveira juga mencibir kelayakan jagoan UFC asal Rusia itu maju ke duel perebutan gelar.
Just for the record, I like to break records and I want to break another one... Fighting twice in same night. I can knock Conor out, and make Dias tap.
What do you think @danawhite?
— Charles 'DoBronxs' Oliveira (@CharlesDoBronxs) May 10, 2022
Selain menantang Diaz, Oliveira baru-baru ini memang mempertanyakan kelayakan Makhachev sebagai penantang gelar.
Menurut Oliveira, Makhachev harus melalui Beneil Dariush terlebih dahulu untuk menggelar duel melawannya.
"Kenyataannya, Makhachev harus melawan Dairush terlebih dahulu," ungkap jagoan UFC asal Brasil itu dilansir Juara.net dari MMAFighting.com.
"Mereka harus berhadapan, baru setelahnya mari kita lihat siapa yang bisa bertarung dan yang tidak," sambung Oliveira.
Komentar dari Oliveira inilah yang akhirnya menarik suara dari Makhachev.
Tak cuma menuding takut, Makhachev juga mengeklaim jurus Jiu-Jitsu milik Oliveira takkan mempan jika melawannya.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | twitter.com, MMAFighting.com |
Komentar