Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

IQ Bertarung Tinggi, Si Tangan Batu Siap Usir Israel Adesanya dari Takhta UFC

By Febri Eka Pambudi - Rabu, 25 Mei 2022 | 10:00 WIB
Aksi peng-KO Israel Adesanya, Alex Pereira (kanan) dalam duel melawan Bruno Silva (kiri) pada UFC Vegas 50, Minggu pagi (13/3/2022) WIB.
TWITTER/MMAFIGHTING
Aksi peng-KO Israel Adesanya, Alex Pereira (kanan) dalam duel melawan Bruno Silva (kiri) pada UFC Vegas 50, Minggu pagi (13/3/2022) WIB.

JUARA.NET - Glover Teixeira sekali lagi bicara soal potensi kekalahan juara kelas menengah UFC, Israel Adesanya, jika bertarung dengan mantan juara kickboxing, Alex Pereira.

Glover Teixeira mengeklaim jika Alex Pereira sudah bisa mengalahkan Israel Adesanya.

Padahal, sosok Pereira bukan termasuk jagoan penghuni ranking di kelas menengah UFC.

Dalam dunia MMA, karier Pereira juga terbilang baru.

Pasalnya, jagoan asal Sao Paulo, Brasil, itu baru mencatatkan 6 pertandingan.

Laga debutnya di MMA juga terbilang buruk karena langsung diwarnai kekalahan saat menghadapi Quemuel Ottoni pada 2015.

Setelah itu, Pereira memang tidak terkalahkan termasuk dalam dua penampilan di UFC.

Namun, lawannya bukan jagoan 15 besar di kelas menengah.

Kendati demikian, Teixeira yang selalu ditemani oleh Pereira dalam latihan tahu betul kemampuannya.

Jagoan veteran itu mengingatkan fakta Pereira yang pernah mengalahkan Adesanya sebelumnya.

Baca Juga: Jagoan UFC Ini Tertarik Sikat Penakluk Israel Adesanya karena Namanya Begitu Agung di Kickboxing,

Kemenangan Pereira atas Adesanya itu tidak terjadi di panggung MMA melainkan di olahraga lain yaitu kickboxing.

Dalam olahraga tersebut, Pereira adalah sosok mantan juara dua divisi yakni kelas menengah dan berat ringan di ajang Glory.

Israel Adesanya pernah merasakan bagaimana kekuatan Pereira ketika berkompetisi di olahraga itu.

Adesanya pernah dua kali kalah dan salah satu di antaranya berakhir dengan di-KO pada tahun 2016.

Berbekal rekor itu, Glover Teixeira bersikukuh jika Alex Pereira bisa mengalahkan Israel Adesanya di panggung UFC.

"Alex sudah siap untuk Adesanya," ungkap Glover dikutip dari Sportskeeda.

"Ketika dia pertama kali bertarung di UFC, saya tahu dia akan menaiki tangga." 

"Karena gaya bertarung, gaya bertarungnya menciptakan nama." 

"Alex menjadi lebih baik, lebih baik, dan lebih baik, kawan."

"IQ orang ini, IQ bertarungnya sangat tinggi."

"Dia sangat pintar, Anda tidak mengerti, orang ini jenius dalam hal bertarung."

Sebagai rekan latihan, Teixeira tahu betul bahwa Pereira telah berkembang.

Jagoan berusia 42 tahun itu memang mengakui jika jagoan berjuluk Po Atan alias Si Tangan Batu itu masih sedang dalam tahap belajar di bidang grappling dan gulat.

Baca Juga: Lewati Dunia Bawah Petarung Psikopat, Alex Pereira Disarankan Langsung Tantang Raja UFC

Namun, dia tidak meragukan kesiapan Pereira jika sekarang berhadapan dengan Israel Adesanya.

“Untuk Adesanya, dia sudah siap sebelum masuk UFC."

"Dia siap untuk pertarungan pertama yang dia hadapi di UFC."

"Dengan gaya bertarung mereka, saya tidak berpikir jika Adesanya memiliki permainan bawah untuk mengalahkan atau menjatuhkannya."

"Ini akan menjadi sebuah pertarungan striking," pungkas Glover Teixeira.

Sejak menjajal dunia MMA pada 2015, Alex Pereira telah mencatatkan rekor 5-1.

Catatan tersebut jauh jika dibandingkan dengan Israel Adesanya yang mengemas 22-1 di MMA profesional.

Israel Adesanya juga belum pernah sekali pun menelan kekalahan ketika bertarung di kelas menengah.

Kekalahan pertamanya adalah saat naik ke kelas berat ringan dalam upaya merebut gelar Jan Blachowicz.

Pria berdarah Nigeria itu juga telah berhasil mempertahankan sabuk juaranya sebanyak 4 kali.

Adesanya akan berjuang untuk kembali mempertahankan gelar dengan melawan Jared Cannonier pada UFC 276 (2/7/2022).

Baca Juga: Kerennya Duel Israel Adesanya vs Jared Cannonier di UFC 276, Sean O'Malley Senang Jadi Dayang

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X