Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Begini Komentar Canelo Alvarez soal Gelar Raja Tinju Dunianya yang Memudar

By Fiqri Al Awe - Sabtu, 28 Mei 2022 | 14:00 WIB
Momen Dmitry Bivol (kiri) melayangkan tinju ganas ke arah Canelo Alvarez (kanan), Minggu siang (8/5/2022).
TWITTER/BLEACHERREPORT
Momen Dmitry Bivol (kiri) melayangkan tinju ganas ke arah Canelo Alvarez (kanan), Minggu siang (8/5/2022).

JUARA.NET - Gelar raja tinju dunianya memudar setelah kalah dari Dmitry Bivol, Canelo Alvarez tetap merasa dirinya yang terhebat.

Menurut petinju bernama asli Saul Alvarez itu, satu kekalahan dari Bivol saja tidak bisa melunturkan status petinju terhebat yang berada di pundaknya.

Alvarez lantas membeberkan alasan mengapa dirinya masih merasa jadi monster tinju terhebat.

Berbeda dari petinju lainnya, Alvarez yakin bahwa hanya ia seorang yang berani mengambil risiko di tengah-tengah kenyamanan duduki singgasana tertinggi.

"Jujur saja saya tidak tahu bagaimana mereka menilai hal tersebut," kata Canelo Alvarez dilansir Juara.net dari Boxingscene.com.

"Tetapi, saya masih merasa yang terhebat."

"Coba tunjukkan pada saya petinju yang pindah-pindah kelas. Naik turun berat badan demi menggapai hal yang lain."

"Tidak ada yang pernah melakukan hal itu."

"Sedangkan saya melakukannya, saya mengambil risiko untuk membuat sejarah padahal sebenarnya saya tidak perlu mengambil risiko tersebut."


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Boxingscene.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X