Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Moto3 Italia 2022 - Mario Aji Raih Finis Terbaiknya, Duel Dramatis Sampai Akhir

By Reinaldo Suryo Negoro - Minggu, 29 Mei 2022 | 16:50 WIB
Pembalap Indonesia, Mario Aji, berhasil mendapatkan finis tertinggi dengan menyelesaikan Moto3 Italia 2022 di posisi ke-13.
HONDA TEAM ASIA
Pembalap Indonesia, Mario Aji, berhasil mendapatkan finis tertinggi dengan menyelesaikan Moto3 Italia 2022 di posisi ke-13.

JUARA.NET - Mario Aji berhasil meraih finis terbaik di Moto3 2022 dalam hasil Moto3 Italia 2022 yang berlangsung dramatis sampai akhir.

Hasil kualifikasi pada hari Sabtu (28/5/2022) di Sirkuit Mugello menempatkan dua pembalap KTM di posisi terdepan.

Deniz Oncu mewakili tim Red Bull KTM Tech3 start dari pole position Moto3 Italia 2022.

Tepat di belakang Oncu, terdapat pembalap dari tim Red Bull KTM Ajo, Daniel Holgado.

Melengkapi formasi tiga baris terdepan, ada sosok runner-up Moto3 2021, Dennis Foggia.

Mario Aji yang gagal lolos ke Q2 harus mencurahkan usaha ekstra untuk bisa finis di posisi yang baik.

Pasalnya, pembalap kelahiran Madiun itu harus start dari urutan ke-23.

Posisi start Mario Aji ini bersebelahan dengan rekan setimnya, Taiyo Furusato.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Moto3 Italia 2022 - Duo KTM Terdepan, Mario Aji Start dari Posisi Ini

Kendati start dari posisi ke-23, penggemar berhak berharap pada Mario Aji yang tampil sangar di sesi pemanasan.

Pada sesi pemanasan, pembalap 18 tahun itu mampu menjadi yang tercepat keempat.

Baru saja balapan dimulai, sudah ada pembalap yang terjatuh yang mana dia adalah Scott Ogden.

Di bagian depan, Deniz Oncu mampu memanfaatkan keuntungannya dengan baik dan langsung meninggalkan pembalap lain.

Mario Aji juga menunjukkan performa yang tak kalah impresif dengan keberhasilannya menembus ke posisi 18.

Tiga putaran kemudian, Izan Guevara berhasil mengejar Deniz Oncu dan mengasapinya.

Namun, Oncu dengan sigap merebut posisinya lagi sebelum kembali disalip oleh Dennis Foggia.

Baca Juga: Moto3 Italia 2022 - Mario Aji Sebut Bagian Sirkuit Mugello yang Bisa Jadi Kekuatannya

Sibuk bertarung, ada pembalap lain yang menyusupi persaingan Oncu, Foggia, dan Guevara.

Pembalap tersebut adalah Tatsuki Suzuki yang datang dari belakang dan langsung mendapatkan posisi terdepan.

Dennis Foggia yang merasa tidak terima dengan sang penguasa baru langsung saja mengudetanya.

Lumayan jauh di belakang, Mario Aji yang sempat berada di urutan ke-18 malah turun ke posisi 20.

Pada putaran ke-10, Mario Aji berhasil naik lagi ke posisi 19.

Satu putaran usai Aji naik peringkat, Deniz Oncu yang sedang mengejar posisi terdepan malah terjatuh.

Tak terduga, jatuhnya Deniz Oncu ini menjadi pemula bagi parade crash yang terjadi kemudian.

Empat pembalap yang berduel untuk posisi terdepan termasuk Dennis Foggia menjadi peserta parade crash ini.

Baca Juga: Rapor Jeblok, Ayah Marco Simoncelli Bakal Sita Gawai Rossi-nya Moto3 Selama Balapan

Keadaan ini menjadi keuntungan tersendiri bagi Mario Aji yang berhasil naik ke posisi 10.

Nahas, jagoan Indonesia ini malah turun ke posisi 15 tidak lama setelah itu.

Namun, Mario Aji masih berusaha untuk memperbaiki posisi dan akhirnya naik satu peringkat ke posisi 14 meski setelah itu turun ke urutan 15 lagi.

Moto3 Italia 2022 memasuki lima putaran terakhir, murid Valentino Rossi, Andrea Migno, menjadi pemimpin balapan.

Mario Aji tidak menyerah dan berhasil mengambil posisi 14.

Tiga putaran tersisa, rekan setim Taiyo Furusato itu berhasil naik ke posisi ke-13 namun harus turun lagi ke P14.

Persaingan seru di bagian depan masih terjadi sampai putaran terakhir dengan Diego Moreira menjadi pemimpinnya.

Di sisi lain, Mario Aji berhasil naik lagi ke posisi 13 namun harus turun lagi.

Moto3 Italia 2022 akhirnya selesai dengan sangat dramatis.

Tiga pembalap terbaik yang berhasil masuk podium adalah Izan Guevara, Sergio Garcia, dan Tatsuki Suzuki.

Guevara tadinya menang tetapi dihukum turun satu posisi karena melanggar batas lintasan.

Alhasil, Sergio Garcia yang dinyatakan sebagai pemenang Moto3 Italia 2022. 

Sementara itu, Mario Aji berhasil naik dari posisi 14 ke urutan 13.

Finis ini merupakan yang terbaik yang pernah didapatkan Mario Aji sepanjang gelaran Moto3 2022.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : MotoGP.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X