JUARA.NET - Petinju kelas ringan, Ryan Garcia. memberikan tanggapan untuk tantangan murid Floyd Mayweather, Gervonta Davis.
Gervonta Davis melayangkan tantangan kepada Ryan Garcia ini usai duelnya melawan Rolando Romero pada 28 Mei lalu.
Dalam duel perebutan sabuk WBA (Reguler) kelas ringan itu, Gervonta Davis mampu menang dengan metode TKO pada ronde keenam.
Baca Juga: Bentrokan Tinju Ryan Garcia Lawan Mike Tyson dari Meksiko Tak Kantongi Restu dari Promotor
Davis membuat KO dengan tangan kirinya saat pertahanan Romero menganga lebar karena terlalu fokus menyerang.
Pukulan dengan momentum hebat anak didik Floyd Mayweather ini mendapatkan pujian dari petarung yang ditantangnya, Ryan Garcia.
"Anda tidak bisa menjatuhkannya, dia menang," kata Ryan Garcia seperti dilansir Juara.net dari Essentiallysports.
"Saya mengapresiasinya, itu adalah pukulan yang hebat."
"Saya tidak pernah menjadi pembencinya."
"Jujur saja, dia melakukan pekerjaannya dengan baik."
Ryan Garcia pun mengalihkan pembicaraannya tentang tantangan yang disuarakan Gervonta Davis.
Baca Juga: Mike Tyson dari Meksiko Laris, Setelah Gervonta Davis Kini Diincar Ryan Garcia
Jagoan berusia 23 tahun itu mengaku memiliki niat yang sama untuk bertarung dengan Tank.
Ryan Garcia lantas melemparkan trash talk bahwa dia akan membuat retak Gervonta Davis.
"Mari kita lihat, apakah Anda bisa menjatuhkan saya," lanjut Garcia.
"Gervonta Davis sudah tahu apa yang akan dihadapinya dengan tantangan itu."
"Anda mendengarnya. Dia menantang saya."
"Dia agaknya berkata: 'Anda yang selanjutnya'."
"Itu jenis kata-kata yang lebih kurang dia ujarkan."
Baca Juga: Raja Tinju Dunia Keluhkan Muridnya Terlalu Banyak Buang-buang Waktu
"Tetapi, saya akan membuatnya retak, saya akan meretakkan dia, dan mengalahkannya," pungkas petinju berjulukan The Flash.
Pertarungan Gervonta Davis dan Ryan Garcia sendiri pastinya akan menjadi sebuah duel yang luar biasa.
Pasalnya, dua petarung yang dipertemukan di duel ini sama-sama belum pernah mengalami kekalahan.
Ryan Garcia tercatat tidak terkalahkan dalam 22 laga sedangkan Gervonta Davis tanpa noda takluk dalam 27 duel yang telah dilakoni sepanjang kariernya.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | essentiallysports.com |
Komentar