Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Membalap sambil Cedera di MotoGP, Marc Marquez Selalu Terlihat Menderita

By Febri Eka Pambudi - Rabu, 8 Juni 2022 | 16:00 WIB
Bagi Kepala Teknisi Repsol Honda, Santi Hernandez, Marc Marquez terlihat menderita setiap kali balapan sebelum dia menjalani operasi keempat untuk tangannya.
MOTOGP.COM
Bagi Kepala Teknisi Repsol Honda, Santi Hernandez, Marc Marquez terlihat menderita setiap kali balapan sebelum dia menjalani operasi keempat untuk tangannya.

JUARA.NET - Kepala teknisi Repsol Honda, Santi Hernandez, merasa iba dengan kondisi Marc Marquez setiap kali lakoni balapan MotoGP.

Marc Marquez mengalami kondisi yang mengerikan pada musim ini.

Juara dunia MotoGP enam kali itu terlihat mengalami banyak masalah soal cedera yang menimpanya.

Kondisi itu membuat sentuhannya saat menggeber motor seperti hilang.

Masalah terbaru adalah keputusannya melepas persaingan memperebutkan gelar juara dunia musim ini setelah MotoGP Italia 2020 (29/5/2022).

Marquez memilih cuti panjang dari MotoGP untuk menjalani operasi keempat pada tangan kanannya.

Operasi ini menjadi sangat penting bagi Marquez untuk kembali menemukan sentuhan terbaiknya yang telah hilang sejak mengalami cedera pada 2020.

Menanggapi situasi ini, Santi Hernandez merasa iba dengan kondisi Marc Marquez.

Sebagai salah satu orang yang paling dekat bekerja, Hernandez tahu betul bagaimana penderitaan Marquez pada musim ini.

Baca Juga: Demi Capai 100 Persen di Sirkuitnya Marc Marquez, Jorge Martin Jalani Operasi Usai Gondol Podium 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Motosan.es


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X