JUARA.NET - Bos UFC, Dana White, berkomentar tentang kelas terbang yang saat ini didominasi Valentina Shevchenko.
Valentina Shevchenko bisa dibilang terlalu mendominasi kelas terbang UFC saat ini.
Petarung asal Kirgistan ini tercatat tidak pernah mengalami kekalahan saat bertarung di kelas berbobot 57 kg itu.
Sejak menggondol sabuk kelas terbang pada 8 Desember 2018, Valentina Shevchenko sudah mempertahankan sabuknya sebanyak enam kali.
Baca Juga: UFC 275 - Sisi Cupu Permainan Bawah Terlihat, Taila Santos Janji Lucuti Sabuk Ratunya
Dominasi Shevchenko di kelas terbang ini mirip seperti yang dilakukan petarung yang kerap mendapatkan julukan GOAT MMA, Anderson Silva.
John Morgan mengemukakan kemiripan Valentina Shevchenko dan Anderson Silva ini kepada Dana White dalam acara di kanal MMA Underground.
"Anda sangat benar," kata pria asal Connecticut.
"Yang Valentina Shevchenko sudah capai, yang Anderson Silva capai saat dirinya berkuasa, itulah yang terjadi."
Seiring dominasi yang dilakukan petarung seperti Anderson Silva dan Valentina Shevchenko, muncul anggapan miring mengenai divisi yang mereka kuasai.
Divisi yang tengah dalam kekuasaan mereka kerap disebut kelompok yang lemah alias cupu.
Dana White sebagai Presiden UFC lantas memberikan sebuah penegasan.
Baca Juga: Untuk Pertama Kalinya Pesan Khabib Nurmagomedov Tak Dibalas Bos UFC
White berkata bahwa bukan divisinya yang lemah, tetapi petarung-petarung seperti Anderson Silva dan Valentina Shevchenko yang membuat divisi yang mereka kuasai terlihat cupu.
"Orang-orang bilang divisi mereka yang lemah. Tidak."
"Valentina Shevchenko sangat bagus."
"Dia membuat divisinya terlihat lemah," pungkas Dana White seperti dilansir Juara.net dari Sportskeeda.
Valentina Shevchenko sendiri saat ini tengah mengejar rekor Anderson Silva yang telah mempertahankan sabuknya sebanyak 10 kali.
Itu artinya, petarung berjulukan Si Peluru masih kurang mempertahankan takhtanya sebanyak empat kali agar serupa Anderson Silva.
Valentina Shevchenko berkesempatan mulai pengejaran ini dalam gelaran UFC 275 yang digelar pada Minggu (12/5/2022).
Baca Juga: Ranking Baru Kerap Dicap Cuma Hibah, Ini Alasan Valentina Shevchenko Layak Disebut Terbaik Sedunia
Dalam laga yang berlangsung di Kallang, Singapura, Valentina Shevchenko akan meladeni tantangan Taila Santos.
Jika sukses mengalahkan Taila Santos, Valentina Shevchenko akan menambah nominal di rekening kemenangan mempertahankan sabuknya menjadi tujuh.
Kendati demikian, Valentina Shevchenko bisa saja menjadi lebih hebat dari Anderson Silva jika melaksanakan niat naik ke kelas bantam dan bersua ratunya.
Dengan kesuksesan naik kelas bantam dan menjadi juara, Shevchenko akan menjadi juara dua divisi UFC yang mana sesuatu yang belum Anderson Silva capai sewaktu berkarier di oktagon.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar