JUARA.NET - Sempat dibuat kewalahan dalam pertarungan gulat melawan Taila Santos, Valentina Shevchenko akhirnya bisa mempertahankan sabuk juara lagi dalam hasil UFC 275.
Co main event UFC 275, Minggu (12/6/2022) di Singapura, adalah duel perebutan sabuk juara kelas terbang perempuan.
Juara bertahan Valentina Shevchenko menghadapi Taila Santos yang merupakan penantang ranking 4.
Sejak menjadi juara kelas terbang pada 2018, Valentina Shevchenko sudah 6 kali sukses mempertahankan gelar.
Taila Santos maju sebagai penantang karena sebelum ini Shevchenko sudah mengalahkan jagoan ranking 1 hingga 3.
Santos sendiri punya catatan impresif dengan hanya sekali kalah dalam 20 pertarungan.
Jagoan asal Brasil ini juga sedang dalam rentetan 4 kemenangan di oktagon sebagai modal untuk masuk ke UFC 275.
Baca Juga: Hasil UFC 275 - Zhang Weili Ngamuk, Joanna Jedrzejczyk Dihajar sampai Semaput
Kedua petarung memulai dengan hati-hati di mana tidak banyak serangan dalam satu setengah menit awal di ronde pertama.
Shevchenko menangkap tubuh Santos dan mendesaknya ke pagar oktagon.
Sang juara bertahan mencoba melakukan takedown tetapi salah jatuh dan Santos malah menyergapnya badannya dari belakang.
Menempatkan triangle di pinggang Shevchenko dari belakang, Santos hampir bisa melancarkan cekikan rear-naked choke.
Namun, cekikan itu gagal dan Shevchenko juga bisa mendaratkan beberapa pukulan ke arah kepala Santos di belakangnya.
Ronde 2, setelah diawali adu striking sebentar, Shevchenko kembali menangkap badan Santos dan membawa pertarungan ke pagar.
Santos berhasil melakukan takedown tetapi Shevchenko berusaha mati-matian mencegah lawannya mengambil posisi dominan.
Dari bawah, Valentina Shevchenko juga mencoba melancarkan kuncian tetapi gagal membuat kaitan dengan sempurna.
Karena tidak banyak aksi terjadi, wasit memisahkan kedua petarung.
Shevchenko kembali menyergap Santos, berguling sambil membawa lawannya ke pertarungan bawah untuk menyudahi ronde 2.
Baca Juga: Hasil UFC 275 - Kuncian Gagal, Jagoan Dagestan Kalah Terlalu Dini dari Jack Della Maddalena
Ronde 3 sempat dihentikan sejenak karena Taila Santos belum memasang pelindung mulutnya.
Shevchenko berhasil ganti melancarkan takedown tetapi Santos segera bangkit berdiri.
Santos mendesak Shevchenko ke pagar dan kembali sukses melancarkan bantingan.
Sang penantang memasang triangle lagi dari belakang punggung Shevchenko.
Santos lagi-lagi hampir memasukkan kuncian rear-naked choke.
Tetapi, waktu keburu habis saat Shevchenko mulai tampak kewalahan.
Di jeda antara ronde 3 dan 4, corner Valentina Shevchenko mengingatkan agar Si Peluru tidak meladeni pertarungan gulat dari Taila Santos.
Benturan kepala yang sempat terjadi membuat bagian sekitar mata sebelah kanan Santos segera membengkak.
Shevchenko mencoba melancarkan beberapa tendangan tetapi tidak cukup mengganggu Santos.
Ronde 4 diakhiri dengan Santos kembali sukses membanting Shevchenko.
Baca Juga: Hasil UFC 275 - Hajar Kepala Berkali-kali, Jake Matthews Menang KO atas Andre Fialho
Ronde terakhir dimulai, kombinasi pukulan Shevchenko sempat mendesak Santos.
Namun, Santos segera menangkap badan sang juara dan kembali membawa pertarungan ke bawah.
Kali ini Shevchenko bisa melepaskan diri dan pertarungan lanjut berdiri.
Pertengahan ronde 5, Shevchenko ganti melancarkan takedown cantik.
Shevchenko menghabiskan waktu sisa ronde 5 dengan menindih Santos.
Setelah biasanya menang relatif mudah, kali ini Valentina Shevchenko menemui lawan yang sangat menyulitkan dalam pertarungan 5 ronde.
Dengan pertarungan berlangsung ketat, juri pun memberikan keputusan split decision.
Valentina Shevchenko dinyatakan menang dengan skor 48-47, 47-48, 49-46.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ESPN, Mola TV, UFC |
Komentar