JUARA.NET- Jagoan kelas welter UFC, Gilbert Burns, kembali bicara soal Jorge Masvidal yang dia sasar bakal menjadi lawan berikutnya.
Gilbert Burns kembali menggenjot pembicaraan mengenai calon lawannya yakni Jorge Masvidal.
Belakangan ini Gilbert Burns gemar membicarakan kekagumannya kepada Jorge Masvidal.
Terlepas dari permasalahan yang sedang menimpa Masvidal, menurutnya petarung berjulukan Gamebred itu menjadi opsi yang masih menarik di kelas welter UFC.
Tidak henti-hentinya Burns akhir-akhir ini memuji rekor Masvidal yang sudah melakukan lebih dari 50 pertarungan.
Selain itu beberapa waktu lalu melalui media sosialnya, Burns juga menyatakan kagum dengan rekor KO yang dimiliki Masvidal.
Kini Burns kembali memuji Masvidal dalam wawancaranya di TMZ Sports.
Namun, Burns menyisipkan pernyataan bahwa dia memiliki niat buruk di balik pujian yang akhir-akhir ini sering dilontarkan kepada Masvidal.
"Saya sangat menghormati Anda."
"Saya pikir Anda adalah salah satu jagoan paling sangar," ungkap Burns dikutip dari Sportskeeda.
"Anda adalah legenda."
Baca Juga: Gilbert Burns Tidak Mau Lama-lama Tunggu Jorge Masvidal Bereskan Urusan Hukum
"Anda menjalani lebih dari 50 pertarungan."
"Tetapi, saya memiliki banyak niat buruk terhadap Anda."
"Saya menghormati Anda tetapi masih ingin memukuli Anda habis-habisan."
Burns terakhir kali bertarung saat melawan Khamzat Chimaev di UFC 273 (9/4/2022).
Burns sebelumnya memiliki rencana untuk bentrok dengan Colby Covington sebagai penantang nomor satu di kelas welter.
Namun, Covington tidak menunjukkan minat yang sama sehingga membuat Burns mengalihkan pandangannya ke Masvidal.
Nampaknya Burns memiliki rencana serius untuk bertarung dengan Masvidal.
Hal ini dibuktikan dengan dirinya yang sudah memiliki gambaran tempat bentrokan berlangsung yakni di Florida.
Sudah beberapa waktu Burns memang tinggal dan berlatih di Florida.
Baca Juga: Laga Melawan Kamaru Usman Bikin Si Pembuat Babak Belur Khamzat Chimaev Konsultasi ke Psikolog
"Saya pikir kita bisa menyelesaikannya di Florida," imbuhnya.
"Saya pikir kita memiliki komunitas Spanyol yang besar, semua orang Kuba, semua orang Brasil."
"Kita bisa bertarung di arena mana pun di sini."
Namun, pertarungan dengan Masvidal tidak bisa terjadi dalam waktu dekat.
Saat ini Masvidal tengah menghadapi perkara hukum setelah penyerangan yang dia lakukan kepada Colby Covington.
Masvidal selalu menuai hasil minor pada tiga pertarungan terakhirnya.
Kini Masvidal memiliki rekor 35-16 dan masih menjadi pemegang rekor peng-KO tercepat di UFC.
Di UFC 239 pada 6 Juli 2019, Jorge Masvidal meng-KO Ben Askren dengan serangan lutut terbang.
Pertandingan baru berjalan 5 detik saat KO Masvidal itu tercipta.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar