JUARA.NET - Jagoan UFC, Max Holloway, menyebutkan sosok petarung yang disebutnya GOAT kelas bulu yang ternyata pernah kalah dari Conor McGregor.
Max Holloway sendiri sebenarnya dianggap beberapa penggemar sudah berada di level GOAT atau petarung terbaik sepanjang masa di kelas bulu.
Dalam gelaran UFC 276 yang dilaksanakan pada Minggu (3/7/2022) WIB, Holloway dipertemukan dengan sosok petarung yang juga disebut berada di level GOAT.
Sosok petarung itu adalah sang raja kelas bulu, Alexander Volkanovski.
Baca Juga: Sebelum Tergelarnya Duel Ulang dengan Conor McGregor, Max Holloway Sebut Hal Ini Perlu Dilaksanakan
Pertarungan di UFC 276 disebut-sebut akan menentukan GOAT sejati dari kelas petarung berbobot 66 kg.
Akan tetapi, Max Holloway menolak anggapan yang menyebut dirinya dan Alexander Volkanovski sebagai GOAT kelas bulu.
Menurutnya ada sosok petarung yang lebih layak menyandang status ini.
Petarung yang kerap dijuluki Manusia Senapan Mesin ini mengungkapkan sosok petarung ini dalam sesi media day UFC 276.
Rupanya sosok GOAT kelas bulu pilihan Max Holloway ini adalah Jose Aldo.
"Banyak penggemar, banyak orang yang mengatakannya," kata Max Holloway seperti dikutip Juara.net dari MMA Junkie.
"Apakah kita melupakan si jagoan Jose Aldo?"
Baca Juga: Dulu Pernah Dipecundangi, Conor McGregor Diharapkan Pelatih Khabib Bersua Jagoan Ini saat Comeback
"Orang itu mendapatkan delapan kemenangan dalam perebutan gelar juara."
"Saya memenangi lima perebutan gelar juara."
"Sampai seseorang dapat mengalahkan rekornya sebagai raja dengan delapan kemenangan dalam perebutan juara, maka mereka baru dapat menganggap diri sebagai GOAT kelas bulu."
"Saya punya lima kemenangan dalam perebutan juara untuk sampai ke sini."
"Menjadikan Alex Volkanovski untuk kemenangan keenam saya akan membuatnya semakin manis.”
“Keren jika saya mendapatkan kemenangan, tetapi mempertahankan gelar adalah mempertahankan gelar."
"Itu adalah catatan yang sebenarnya. Dia mendapatkan delapan kemenangan dalam perebutan gelar juara, saya punya lima."
Baca Juga: Laga Paling Masuk Akal buat Conor McGregor? Legenda UFC Punya Jawabannya
"Kami tidak terlalu jauh di belakangnya."
"Mudah-mudahan saya bisa mengejarnya, kita lihat saja apa yang terjadi."
"Dia adalah GOAT, kawan. Anda tidak bisa mengabaikannya," pungkas petarung asal Hawaii.
Jose Aldo sejauh ini memang merupakan petarung kelas bulu yang memenangi duel perebutan gelar juara terbanyak sepanjang sejarah UFC.
Momen dominasi Jose Aldo di kelas bulu UFC ini terjadi pada periode 2010-2014.
Kedigdayaannya runtuh saat bersua Conor McGregor pada 12 Desember 2015.
Petarung Brasil itu harus merelakan sabuk juara kelas bulu beralih ke tangan Conor McGregor usai dipecundangi dengan cara KO dalam 13 detik.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | bjpenn.com, MMAjunkie.com |
Komentar