JUARA.NET - Manajer Toprak Razgatlioglu, Kenan Sofuoglu, memberikan ultimatum kepada Yamaha terkait masa depan kliennya.
Pembalap Superbike, Toprak Razgatliogu, bisa dibilang sudah ngebet untuk hijrah ke MotoGP.
Toprak Razgatlioglu saat ini bernaung di Yamaha dalam hajatan WSBK 2022 sehingga kesempatan terbaiknya untuk pindah ke MotoGP adalah melalui Yamaha.
Pembalap Turki ini bahkan sudah diperkenankan untuk mencoba kuda besi Yamaha versi MotoGP.
Baca Juga: Pintu ke MotoGP 2023 Ditutup Yamaha, Toprak Razgatlioglu Beri Respons Begini
Namun, ada beberapa hal yang menghalangi lompatan Toprak Razgatlioglu ke MotoGP.
Juara WSBK 2021 ini hanya ingin membalap di tim pabrikan.
Di pihak lain, Yamaha tidak memberikan garansi tempat di tim utama untuknya.
Tak pelak hal ini membuat pihak Toprak Razgatlioglu kehabisan kesabaran.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar