Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Khamzat Chimaev, Jagoan Penakluk Conor McGregor Tak Punya Peluang Menang

By Fiqri Al Awe - Rabu, 6 Juli 2022 | 21:00 WIB
Montase dua jagoan UFC, Khamzat Chimaev (kiri), dan Nate Diaz (kanan).
TWITTER/LOWKICK_MMA
Montase dua jagoan UFC, Khamzat Chimaev (kiri), dan Nate Diaz (kanan).

JUARA.NET - Jagoan UFC yang pernah mengalahkan Conor McGregor, Nate Diaz, diklaim tak punya peluang menang atas Khamzat Chimaev.

Klaim menarik itu datang dari petarung kelas welter, Gilbert Burns.

Burns menanggapi wacana duel Khamzat Chimaev vs Nate Diaz yang memang sedang kencang berembus akhir-akhir ini.

Jagoan UFC asal Brasil itu sejatinya merasa wacana bentrokan Chimaev vs Diaz tak masuk akal.

Pasalnya, Chimaev dan Diaz mempunyai ranking yang cukup jomplang.

Meski begitu, jiwa penggila tarung dari Gilbert Burns tetap tak bisa dibendung.

Mengesampingkan ranking, Burns juga tertarik melihat pertarungan mereka.

"Pertarungan itu sungguh tak masuk akal bagi saya," kata Gilbert Burns dilansir Juara.net dari MMAJunkie.com.

"Saya tak tahu."

"Sebagai seorang penggemar, mengesampingkan ranking dan hal-hal lainnya, saya bakal menonton duel tersebut," tambahnya.

Baca Juga: Beri Isyarat Telah Dapatkan Duel, Nate Diaz Disebut Bos UFC Pernah Sepakat Lawan Khamzat Chimaev

Andai wacana duel Khamzat Chimaev vs Nate Diaz diseriusi UFC, Burns agaknya sudah tahu pemandangan seperti apa yang bakal terlihat.

Menurutnya, Diaz sama sekali tak punya peluang mengalahkan Chimaev.

Klaim ini tentu masuk di akal mengingat Diaz juga tengah dalam tren sangat buruk.

Sempat absen selama beberapa tahun, Diaz kembali muncul di oktagon pada tahun 2021.

Sayang, comeback penakluk Conor McGregor itu tak berlangsung mulus.

Dia dijegal jagoan sangar kelas welter UFC lainnya, Leon Edwards, dalam duel yang menarik.

"Saya kira Nate takkan punya kesempatan dalam duel tersebut," tukas Burns.

"Saya tetap ingin melihatnya."

"Terserah, sebagai penggemar tarung, saya akan tetap melihatnya meski Nate tak punya peluang menang."

Baca Juga: Duel Lawan Khamzat Chimaev adalah Bayaran Paling Sepadan untuk Gangster UFC

"Anda tahu, ada perasaan tidak masuk akal tetapi tetap harus ditonton," pungkasnya.

Saat ini Chimaev tengah duduk santai di peringkat ke-3 ranking kelas welter UFC.

Lonjakan tinggi diperoleh Khamzat Chimaev usai ia menaklukkan Gilbert Burns sendiri pada bulan Mei lalu.

Soal duelnya melawan Chimaev, Burns menegaskan bahwa dirinya tak bermaksud mengorbitkan jagoan berjulukan Si Serigala tersebut.

"Saya tak ingin memberikan kesempatan untuk Khamzat," ucap petarung UFC berjulukan Durinho itu.

"Saya tidak bertarung dengannya untuk memberikan tempat tersebut."

"Saya menerima duelnya karena saya ingin menjajal kemampuannya," imbuh Burns.

Baca Juga: Khamzat Chimaev Mau Bajak Algojo Peng-KO Israel Adesanya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : MMAjunkie.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X