Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalahkan Islam Makhachev, Charles Oliveira Berharap Bangkitkan Khabib dari Alam Pensiun

By Febri Eka Pambudi - Selasa, 19 Juli 2022 | 21:00 WIB
Jagoan kelas ringan UFC, Charles Oliveira, yang akan menghadapi Islam Makhachev dalam perebutan sabuk juara pada 22 Oktober 2022.
TWITTER
Jagoan kelas ringan UFC, Charles Oliveira, yang akan menghadapi Islam Makhachev dalam perebutan sabuk juara pada 22 Oktober 2022.

JUARA.NET - Mantan juara kelas berat UFC, Junior dos Santos, klaim jika Charles Oliveira berharap bisa menarik Khabib Nurmagomedov dari alam pensiun dengan mengalahkan Islam Makhachev.

Charles Oliveira menjadi pusat perhatian di kelas ringan setelah UFC 274 pada 7 Mei lalu.

Setelah sabuknya dilucuti, Charles Oliveira hanya menjadi penantang nomor 1 dengan mengalahkan Justin Gaethje di UFC 274.

Status tersebut membuat jagoan berjulukan Do Bronx itu dipastikan akan menjadi salah satu kontestan duel perebutan gelar di kelas ringan berikutnya.

Sekarang jadwal perebutan titel kelas ringan UFC sudah diumumkan secara resmi.

Calon lawan Oliveira dalam pertarungan itu pun sudah ditentukan.

Dipentaskan di UFC 280 pada 22 Oktober mendatang, Oliveira akan diadu dengan Islam Makhachev.

Oliveira sempat tidak mau menghadapi Makhachev, yang dia anggap perlu melakoni satu duel lagi dengan jagoan Top 5 sebelum masuk ke perebutan gelar. 

Baca Juga: Adu Jurus Islam Makhachev dan Charles Oliveira, Jawabannya Ada di Kaos yang Pernah Dipakai Khabib

Namun, dulu Oliveira pernah memberikan syarat supaya dia mau menerima bertarung melawan Makhachev.

Syarat itu adalah Khabib Nurmagomedov harus kembali dari masa pensiun untuk menghadapi Oliveira jika Makhachev kalah.

Khabib saat ini memang dikenal sebagai mentor dari Makhachev.

Kalau Makhachev yang dianggap sebagai penerusnya kalah, mungkin ada peluang Khabib bakal kembali ke oktagon untuk membalas dendam pada penakluk juniornya itu.

Hal itulah yang diyakini Junior dos Santos masih menjadi pertimbangan Oliveira yang sekarang akhirnya mau bertarung dengan Makhachev.

"UFC sudah lama ingin mempertemukan Oliveira dengan Makhachev," kata Dos Santos seperti dikutip Juara.net dari Sportskeeda.

Baca Juga: Sudah Tahu Wacana UFC, Alexander Volkanovski Sibak Rincian Duelnya kontra Charles Oliveira atau Islam Makhachev

"Islam Makhachev, yang seorang monster."

"Sepertinya Oliveira menerima pertarungan melawan Makhachev dengan harapan Khabib akan kembali dari masa pensiun untuk bertarung dengannya nanti."

Memang bisa ditebak momen apa yang akan terjadi apabila Oliveira mampu mengalahkan Makhachev di UFC 280.

Dalam wawancara usai pertandingan, Do Bronx akan langsung menantang atau bahkan memprovokasi Khabib secara langsung.

Seperti biasa, Khabib memang akan hadir mendampingi Makhachev di pinggir arena UFC 280.  

Namun, nampaknya tetap akan susah membuat legenda UFC itu kembali ke oktagon.

Khabib sejauh ini sangat menjaga komitmennya untuk tetap di luar arena.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X