JUARA.NET - Sepupu Khabib Nurmagomedov, Umar Nurmagomedov, berniat masuk hajatan berangka pada 22 Oktober mendatang, UFC 280.
UFC 280 dalam beberapa hari ini menjadi pusat perhatian penggemar MMA kendati masih akan mentas tiga bulan lagi.
Pasalnya, banyak pertarungan-pertarungan hebat yang telah dimasukkan ke hajatan di Abu Dhabi itu.
Salah satu yang paling menarik perhatian pastinya adalah duel main event-nya.
Pasalnya, panggung utama UFC 280 ini dihiasi pertarungan akbar kelas ringan antara Charles Oliveira melawan Islam Makhachev.
Setelah resminya laga perebutan sabuk kelas ringan tersebut, UFC masih ingin membuat hajatan ini semakin gila.
Laga perebutan gelar kelas bantam antara Aljamain Sterling dan TJ Dillashaw yang sebelumnya berada di gelaran UFC 279 digeser ke UFC 280.
Selain dua laga itu, kelas ringan dan kelas bantam masih menyiapkan pertarungan hebat lain.
Dari kelas ringan, petarung yang pernah nyaris berduel dengan Islam Makhachev, Beneil Dariush, akan mentas bersama Mateusz Gamrot.
Kelas bantam menyajikan pertarungan lebih luar biasa dengan mempertemukan mantan juara, Petr Yan, dengan jagoan yang jago menghibur penonton, Sean O'Malley.
Banyaknya nama besar yang menghuni UFC 280 mampu membuat petarung lain ngebet ingin masuk ke hajatan yang bakal digelar di Etihad Arena, Abu Dhabi.
Baca Juga: UFC London - Bentrok Khabib Raksasa di Rumah Sendiri, Sabungan Terburuk Murid Tyson Fury
Salah satu jagoan yang terang-terangan ingin terjun ke oktagon UFC 280 ini adalah Umar Nurmagomedov.
Umar Nurmagomedov diketahui merupakan sepupu dari mantan petarung nomor satu UFC, Khabib Nurmagomedov.
Hal ini disampaikan Umar Nurmagomedov melalui sebuah cuitan di Twitter.
Petarung Dagestan ini bahkan langsung menyebutkan sosok petarung yang ingin dia jadikan lawan dalam duel tersebut.
Umar Nurmagomedov menunjuk Ricky Simon sebagai musuhnya di laga nanti.
Nurmagomedov sampai menandai akun matchmaker UFC, Sean Shelby, dan Dana White untuk memuluskan niat ini.
“Saya melihat UFC 280 semakin panas."
Baca Juga: Ada Bayangannya, Islam Makhachev vs Charles Oliveira Dianggap Jadi Ajang Kembalinya Khabib
"Ricky Simon, bagaimana menurut Anda jika kita berbagi oktagon di Abu Dhabi?," tulis Umar Nurmagomedov.
Ricky Simon memang baru-baru ini mampu menunjukkan performa yang hebat saat berlaga di UFC Long Island (16/7/2022).
Pada saat itu, Ricky Simon menaklukkan Jack Shore dengan kuncian arm-triangle choke di ronde kedua.
Padahal, Jack Shore bukan lawan yang terbilang enteng.
Jack Shore menyongsong pertarungan dengan Ricky Simon ini dengan rekor 16 duel tidak terkalahkan.
Rekor milik petarung Wales itu bahkan terlihat lebih hebat dari yang dimiliki Khamzat Chimaev.
Bintang baru kelas welter UFC itu baru tak terkalahkan dalam 11 laga.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | twitter.com, Championat |
Komentar