Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BWF Rilis Daftar Pebulu Tangkis dengan Pendapatan Terbanyak 2022, Indonesia Kirimkan 5 Nama

By Reinaldo Suryo Negoro - Jumat, 22 Juli 2022 | 12:00 WIB
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di final Indonesia Masters 2022.
PBSI
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di final Indonesia Masters 2022.

JUARA.NET - Federasi Bulu Tangkis Dunia, BWF, telah membuat rilis pebulu tangkis dengan pendapatan terbanyak sepanjang tahun 2022.

BWF menempatkan batasan tanggal penghitungan penghasilan terbanyak ini sampai Senin (18/7/2022).

Tercatat ada 25 pemain tunggal dan ganda yang masuk dalam daftar ini.

Daftar ini dipuncaki oleh pebulu tangkis asal Denmark, Viktor Axelsen.

Baca Juga: Taipei Open 2022 - Mumpung Para Bintang Absen, Rexy Mainaky Minta Hoo Pang Ron/Toh Ee Wei Lakukan Ini

Pemain bulu tangkis yang saat ini juga memuncaki daftar ranking dunia tunggal putra ini tercatat sukses mengumpulkan 232.750 dolar Amerika Serikat atau sekitar 3,50 miliar rupiah dengan kurs 1 dolar = 15.043 rupiah.

Viktor Axelsen disusul oleh pebulu tangkis asal Taipei yang bermain di sektor tunggal putri, Tai Tzu Ying.

Pebulu tangkis cantik kelahiran 20 Juni 1994 itu menempati posisi kedua daftar ini dengan perolehan 140.300 dolar Amerika Serikat atau sekitar 2,11 miliar rupiah.

Setelah Viktor Axelsen dan Tai Tzu Ying, posisi tiga sampai lima dikuasai pebulu tangkis asal China.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : bwfworldtour.bwfbadminton.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X