JUARA.NET - Sergei Pavlovich menanggapi komentar miring soal duelnya kontra Raja KO, Derrick Lewis, pada UFC 277 yang kontroversial karena keputusan wasit.
Pertarungan Pavlovich vs Lewis itu merupakan satu dari 13 duel yang manggung pada Minggu (31/7/2022) waktu Indonesia.
Duel dihentikan wasit, Dan Miragliotta, saat ronde pertama bahkan belum genap satu menit.
Menariknya, penghentian Miragliotta banyak menuai kecaman dari jagat MMA.
Bos UFC, Dana White, sendiri setuju bahwa Miragliotta telah melakukan penghentian duel yang terlalu cepat.
Berbeda pendapat dari White dan jagat MMA, Sergei Pavlovich ternyata membela keputusan dari sang wasit.
Dia yakin bahwa Miragliotta telah berkerja dengan sangat baik saat memimpin pertarungannya.
"Wasit yang bertugas profesional dan saya pikir dia sudah bekerja dengan baik," kaya Sergei Pavlovich dilansir Juara.net dari MMAJunkie.com.
"Saya tidak ada masalah dengan penghentian duel tersebut."
"Saya kira itu baik-baik saja," sambungnya.
Baca Juga: Raja KO Kembali Dimakan Senjatanya Sendiri di UFC 277, Jagat MMA Salahkan Wasit
Pavlovich lantas sedikit menceritakan jalannya duel melawan Lewis menurut sudut pandangnya.
Melihat Lewis yang mulai kehilangan momentum, Sergei Pavlovich langsung menghujani Sang Raja KO dengan pukulan.
"Ya, saya lihat dari matanya," bedah jagoan UFC asal Rusia itu.
"Dia terlihat sedikit kehilangan pegangan."
"Setelah itu, dia mulai menjauh."
"Oleh karenanya saya langsung menekan di sana," tambahnya.
Terlepas dari hal ini, Pavlovich mengaku tak ingin buru-buru kembali ke oktagon usai UFC 277.
Jadwal persiapan duel yang mepet membuatnya lelah dan membutuhkan healing sejenak.
"Setelah duel di London, saya belum beristirahat," ungkapnya.
Baca Juga: Bentrokan Terburuk Si Raja KO UFC Rasanya bak Dijebloskan ke Penjara
"Saya cuma punya waktu empat bulan untuk menyiapkan duel ini setelah bertarung di London."
"Saya harus beristirahat."
"Maka dari itu, saya akan sedikit beristirahat."
"Setelah itu saya dan tim baru akan menentukan langkah selanjutnya," tutup Pavlovich.
Kemenangan atas Lewis agaknya bakal mengatrol ranking Sergei Pavlovich di kelas berat UFC.
Sedangkan bagi Derrick Lewis, kekalahan kali ini tentu sangat menyakitkan.
Apalagi, dia sebelumnya juga kalah KO dari Tai Tuivasa.
Baca Juga: Tai Tuivasa Berharap Bisa Segera Berbagi Oktagon dengan Jagoan Terbaik Sepanjang Masa
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | MMAjunkie.com |
Komentar