Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pedas! Gennady Golovkin Sebut Canelo Alvarez Masih Jauh dari Status Petinju Terhebat

By Fiqri Al Awe - Selasa, 9 Agustus 2022 | 08:30 WIB
Canelo Alvarez (kiri), dan Gennady Golovkin (kanan) yang bakal saling bentrok di ring tinju pada 17 September 2022.
TWITTER/BOXINGNEWS24
Canelo Alvarez (kiri), dan Gennady Golovkin (kanan) yang bakal saling bentrok di ring tinju pada 17 September 2022.

JUARA.NET - Jelang duel tinju mereka, perselisihan Gennady Golovkin dan Canelo Alvarez semakin panas saja.

Pertarungan ini baru akan digelar pada 17 September mendatang.

Namun, baik Gennady Golovkin maupun Canelo Alvarez sudah "tancap gas" menyerang.

Sebelumnya Alvarez sempat menyentil Golovkin.

Raja tinju kelas menengah super versi WBC, WBA, IBF, dan WBO yang bernama asli Saul Alvarez tersebut menyebut Golovkin bermuka dua.

Sementara itu, Gennady Golovkin memberikan cibiran yang tak kalah pedas.

Melihat tingkah Alvarez, Golovkin menilai petinju Meksiko itu tidak bisa melihat kenyataan.

Tak hanya itu, petinju berjulukan GGG tersebut merasa Canelo Alvarez masih jauh dari status paling hebat.

"Saat seseorang tidak bisa melihat kenyataan, itu adalah masalahnya. Hal ini menunjukkan banyak tentang dia," kata Gennady Golovkin dilansir Juara.net dari Boxingscene.com.

"Tingkah lakunya pada konferensi pers pertama menunjuklan ketidakpercayaan dirinya."

Baca Juga: Serangan ke Ulu Hati Jadi Kunci Canelo Alvarez Raih Kemenangan Terhebat atas Gennady Golovkin

"Bagaimana bisa dia tetap hidup di situasi yang penuh kebohongan?"

"Dia membuat kesimpulannya sendiri hanya dari jalannya konferensi pers pertama."

"Tingkah lakunya berbeda pada konferensi pers kedua."

"Dia sudah mengecek tingkahnya pada konferensi pertama yang gila dan mengubahnya."

"Untuk seorang petarung sekelasnya, seseorang yang ingin jadi yang terbaik, dia butuh banyak belajar lagi."

"Dia masih jauh dari kata terhebat," tambah atlet tinju asal Kazakstan itu.

Pertarungan kali ini bakal jadi duel ketiga atau trilogi bagi mereka berdua.

Pada duel episode sebelumnya, Gennady Golovkin harus menerima hasil sekali imbang dan sekali kalah.

Golovkin praktis bersemangat kembali menggelar pertarungan dengan Canelo Alvarez.

Baca Juga: Pecundangi Canelo Alvarez di Trilogi Jadi Kemenangan Terakbar Gennady Golovkin

Apalagi duel trilogi dalam jagat tinju merupakan bukti bahwa seorang petinju dapat dikatakan sebagai legenda.

"Sebuah trilogi adalah hal yang besar, bersejarah," tegas Golovkin.

"Di masa sekarang, sangat sulit melihat petarung melakukan duel ulang."

"Hal itu dapat terjadi karena ide duel ulang sering tidak menarik."

"Saat Anda akan melakoni duel trilogi, itu artinya orang-orang menginginkannya."

"Itu aritnya Anda sudah berada di level petinju legendaris dan menjadi bagian dari sejarah."

"Anda akan merasa bangga dan senang, sungguh sangat berharga," sambungnya.

Baca Juga: Risiko Besar Menanti Canelo Alvarez kalau Kalah Lagi dari Gennady Golovkin

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Boxingscene.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X