JUARA.NET - Pemimpin klasemen sementara MotoGP 2022, Fabio Quartararo, mengungkapkan kritikannya soal rencana sprint race di balap motor kelas utama Grand Prix itu.
Dilansir Juara.net dari Speedweek.com, format anyar ini bertujuan untuk membuat pekan balapan jadi lebih meriah.
Seperti yang sudah diketahui, sprint race sudah terlebih dahulu diaplikasikan dalam beberapa ajang balap seperti Formula 1 dan World Superbike.
Sprint Race bakal digelar pada hari Sabtu dalam sebuah pekan balapan.
Format ini pada dasarnya sama dengan balapan MotoGP yang dihelat di hari Minggu.
Namun, jumlah putarannya cuma setengah dari balapan utama.
Adapun poin yang diperebutkan para pembalap juga akan bernilai setengah.
Dengan demikian, pada hari Sabtu para pembalap akan menggelar sesi latihan bebas ketiga, kualifikasi, dan sprint race tanpa latihan bebas keempat.
Menariknya, rencana ini langsung berbuah kritikan.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Motosan.es, Speedweek.com |
Komentar