JUARA.NET- Olahraga MMA telah menyelamatkan kehidupan jagoan Sambo yang kini berkompetisi di UFC, Merab Dvalishvili.
Dvalishvili kini terdaftar sebagai petarung MMA di kelas bantam.
Dia total sudah bertarung sebanyak 18 kali di sepanjang kariernya.
Dari 18 bentrokan tersebut, Dvalishvili memenangi 14 duel dan kalah empat kali.
Merab Dvalishvili tengah menduduki ranking 6 di kelas bantam UFC.
Kemenangan demi kemenangan bakal menggiring petarung berjulukan The Machine itu menuju gelar juara.
Sebelum jadi jagoan MMA, Dvalishvili ternyata sempat menjalani hidup yang suram.
Pemegang medali perak Kejuaraan Dunia Sambo tahun 2019 di kelas 68 kg tersebut sempat terseret dalam gelapnya kehidupan jalanan.
Pertarungan jalanan dan gangster sudah menjadi bagian dari kehidupan Dvalishvili saat itu.
"Saya tumbuh di Georgia," cerita Merab Dvalishvili dilansir Juara.net dari Sportskeeda.com.
Baca Juga: UFC 278 - Jagoan Dilarikan ke Rumah Sakit, Satu Pertarungan Batal Mentas
"Saya sering bertarung di jalanan dan ada banyak gangster di sana."
"Sungguh suram saat itu," sambungnya.
Beruntung, Merab Dvalishvili akhirnya bertemu dengan MMA.
Perkenalannya dengan MMA dimulai saat Dvalishvili mulai belajar ilmu olahraga tradisional, yakni Qartuli Chidaoba dan Khridoli.
Semakin dewasa, dia mulai mempelajari Sambo dan Judo.
Di usia 21 tahun, Dvalishvili pindah ke Amerika Serikat dan menjalani karier profesional sebagai jagoan MMA.
Lewat olahraga MMA itulah kehidupan Dvalishvili terselamatkan.
"Tetapi, syukurlah saya berkenalan dengan MMA," ujar jagoan UFC berusia 31 tahun tersebut.
"Saya mulai berlatih olahraga."
"Olahraga ini menyelamatkan saya," tambahnya.
Baca Juga: Sebut Charles Oliveira Juaranya, Pecundang Khabib Anggap Islam Makhachev yang Diuntungkan
Merab Dvalishvili telah melakoni sembilan duel di ajang UFC.
Pada mulanya, Dvalishvili tampil kurang meyakinkan.
Dua pertarungan awalnya di ajang pimpinan Dana White berujung dengan nestapa.
Namun, Merab Dvalishvili berhasil bangkit dari kekalahan tersebut.
Dia kini bahkan sedang memegang rekor tujuh pertarungan tak terkalahkan.
Beberapa petarung UFC yang berhasil dikalahkan Dvalishvili adalah Cody Stamann dan Marlon Moraes.
Baca Juga: RESMI - Makin Akbar! Satu Duel Perebutan Gelar Lain Ramaikan Israel Adesanya vs Alex Pereira
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar