Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pengalaman Khamzat Chimaev Tidak Cukup, Belum Waktunya Melawan Kamaru Usman

By Febri Eka Pambudi - Minggu, 21 Agustus 2022 | 13:00 WIB
Khamzat Chimaev dianggap belum sepadan jika sekarang bertemu dengan raja kelas welter UFC, Kamaru Usman.
JEFF BOTTARI/AFP
Khamzat Chimaev dianggap belum sepadan jika sekarang bertemu dengan raja kelas welter UFC, Kamaru Usman.


JUARA.NET - Jagoan kelas welter, Vicente Luque, mengemukakan hipotesisnya soal bentrokan Khamzat Chimaev vs Kamaru Usman di UFC.

Khamzat Chimaev semakin mantap berada di jalur perebutan sabuk juara kelas welter setelah menang atas Gilbert Burns di UFC 273.

Kemenangan atas jagoan ranking 2 ini membawa Chimaev berada di ranking tiga sebagai jagoan penantang juara.

Khamzat Chimaev sejauh ini belum sekali pun merasakan kekalahan.

Rekornya adalah 11-0, dengan 10 kemenangan mem-finish lawan dan satu kali menang angka.

Jagoan Swedia itu digadang-gadang bakal menjadi monster yang bisa menggulingkan Usman dari takhta kelas welter UFC.

Namun semengerikan apapun Chimaev saat ini, dia belum jadi musuh yang sepadan untuk Usman.

Jagoan kelas welter yang lain, Vicente Luque, menggarisbawahi bahwa terlalu prematur bagi Chimaev jika bertarung dengan Usman sekarang.

Jagoan Swedia itu dianggap masih minim pengalaman bertarung.

Baca Juga: UFC 279 - Pengamat Tarung Terawang Perbedaan Nasib Khamzat Chimaev dan Nate Diaz andai Menangi Pertarungan

"Saya tidak berpikir Chimaev bisa mengalahkan Usman sekarang," ungkap Luque dikutip dari Championat.

"Dia membutuhkan lebih banyak pengalaman."

"Semua hype di sekelilingnya baik dan buruk pada saat yang bersamaan."

"Hype itu bagus karena semua orang ingin berada di tempatnya."

"Tetapi, juga buruk karena dia tidak bisa mendapatkan pengalaman menghadapi orang seperti Kamaru."

"Kamaru memiliki segala yang diperlukan untuk mengatasi kemungkinan kesulitan dalam duel dan meraih kemenangan."

"Saya tidak yakin bahwa Chimaev siap untuk pertarungan ini."

Bagi Luque, bukan berarti Chimaev sama sekali tidak berdaya di hadapan Usman.

Baca Juga: UFC 279 - Khamzat Chimaev Heran Nate Diaz Mau Menghadapinya

Dia tetap akan ganas seperti Chimaev pada pertandingan-pertandingan sebelumnya.

Namun, hal itu saja tidak cukup untuk mengalahkan Kamaru Usman.

"Saya tidak akan mengatakan bahwa Chimaev tidak memiliki peluang."

"Dia bisa menyerang dengan akurat, sesuatu bisa terjadi, dan dia bisa saja menang."

"Tetapi, saya tidak melihat dialah yang bisa mengalahkan Usman saat ini,” pungkas Luque.

Pertarungan Chimaev melawan Usman sendiri tampaknya masih lama untuk terjadi.

Kamaru Usman baru saja tampil di UFC 278 pada Minggu (21/8/2022) pagi WIB.

Sementara itu, Khamzat Chimaev sudah punya jadwal bertarungnya sendiri.

Jagoan berjulukan Serigala itu diagendakan menghadapi gangster UFC, Nate Diaz, di UFC 279 pada September mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Championat


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X