JUARA.NET - Kamaru Usman tanggapi celoteh Conor McGregor menyusul kekalahannya pada gelaran UFC 278 di Utah (20/8/2022).
Kamaru Usman kalah ketika mencoba mempertahankan sabuk juara kelas welter UFC dalam duel kontra Leon Edwards.
Tendangan Edwards meng-KO Usman satu menit jelang pertarungan berakhir.
Pada pertarungan itu, Usman membawa sang putri, Samirah, yang baru berumur lima tahun untuk menontonnya bertarung.
Sontak putrinya menangis melihat kondisi ayahnya yang dibuat pingsan oleh Edwards.
Segera setelah UFC 278, McGregor muncul di media sosial untuk memberikan komentar.
Menurut The Notorious, tindakan Usman yang membawa anaknya ke arena itu keliru.
Menurut jagoan asal Irlandia, seharusnya saat bertarung, atlet jangan membawa keluarga, terutama anak-anak.
Baca Juga: UFC 279 - Kamaru Usman Sebut Duel Khamzat Chimaev vs Nate Diaz Aneh dan Tak Masuk Akal
Menanggapi pernyataan itu, Usman akhirnya buka suara.
Kamaru Usman mengatakan seganas-ganas seorang petarung, dia adalah manusia biasa yang selalu memiliki keluarga di sisinya.
"Pada akhirnya, petarung masih manusia," ungkap Usman dikutip dari Sportskeeda.
"Jika saya melihat Anda di pinggir jalan dan Anda membutuhkan bantuan atau ada sesuatu yang salah, jika saya bisa, saya akan 100% mencoba membantu."
Usman juga menambahkan bahwa saat McGregor dalam keadaan sulit, dia tidak pernah mengganggunya.
Saat kaki McGregor patah, The Nigerian Nightmare bahkan tidak pernah mencemoohnya sama sekali.
Ibarat kata, dia tidak mau menendang McGregor di kala sedang mengalami nasib buruk.
Usman malah merasa kasihan dan ingin memberinya rasa simpati.
"Seperti waktu kakinya patah, saya tidak menghinanya saat dia terjatuh."
Baca Juga: Jadi Juara Kelas Terbang ONE Championship, Demetrious Johnson Bikin Conor McGregor Kagum
"Itu cedera yang sangat berat. Saya hampir merasa kasihan kepadanya."
"Saya hampir mengiriminya pesan: 'Hei, kawan. Sembuhlah, Anda akan kembali'."
"Itulah kepribadian saya. Ini adalah olahraga, ini hanya sebuah olahraga," pungkas Usman.
Akhir-akhir ini jelang melakoni comeback-nya di UFC, Conor McGregor memang sering menyenggol nama Kamaru Usman.
Bisa saja aksi ini menjadi salah satu upaya McGregor untuk memancing Usman supaya mau menghadapinya.
Pasalnya sejak kondisinya pulih dan Usman masih menjadi raja kelas welter, McGregor menginginkan perebutan sabuk juara menghadapi The Nigerian Nightmare.
Kini kondisinya telah berubah menyusul hasil UFC 278.
Jika McGregor masih menginginkan Usman, dia tampaknya harus bersabar.
Pasalnya, Usman bakal diprioritaskan UFC untuk menggelar laga trilogi menghadapi Leon Edwards
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar