Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Raja Kelas Berat Francis Ngannnou Sebut Hajatan UFC Paris Salah Tempat

By Reinaldo Suryo Negoro - Senin, 5 September 2022 | 21:00 WIB
Juara kelas berat, Francis Ngannou. menganggap gelaran UFC Paris (3/9/2022) dihelat di tempat yang salah.
TWITTER.COM/UFC_CA
Juara kelas berat, Francis Ngannou. menganggap gelaran UFC Paris (3/9/2022) dihelat di tempat yang salah.

JUARA.NET - Raja kelas berat, Francis Ngannou, menilai gelaran UFC Paris diselenggarakan di tempat yang salah.

UFC Paris diketahui telah berlangsung pada Sabtu (3/9/2022) di Accor Arena, Paris, Prancis.

Hajatan UFC Paris ini tercatat menjadi debut gelaran organisasi pimpinan Dana White di Prancis.

Seperti yang diketahui, Pemerintah Prancis melegalkan kembali olahraga MMA pada tahun 2020.

Baca Juga: Francis Ngannou Siap Comeback, Ini Periode Mentasnya Duel kontra Jon Jones

Tak pelak, gelaran ini kebanjiran antusiasme dari penggemar MMA di Prancis.

Tercatat 15.405 penonton hadir langsung di Accor Arena.

Larisnya gelaran ini tak pelak juga mencuri perhatian para jagoan yang saat ini berkarier di UFC.

Salah satunya adalah sang penguasa kelas berat, Francis Ngannou.

Francis Ngannou berpandangan bahwa gelaran UFC Paris ini salah tempat.

Petarung berjulukan Predator ini beropini bahwa UFC Paris seharusnya dilangsungkan di tempat yang lebih besar seperti stadion.

"Sejujurnya, saya pikir acara ini seharusnya diadakan di stadion," kata petarung kelahiran Kamerun ini.

Baca Juga: UFC Paris - Bersua Petarung yang Bikin Francis Ngannou Jadi Sosok Tak Terduga, Ini yang Harus Dilakukan Tai Tuivasa

"Pasalnya, seluruh komunitas telah menunggu MMA disahkan di Prancis selama sekitar dua dekade."

"Ada banyak rasa frustrasi, jadi hari ini orang-orang tidak hanya hadir di sini untuk menyaksikan olahraga."

"Tidak hanya untuk sebuah event, tetapi juga untuk sejarah."

"Ini seperti momen bersejarah untuk olahraga di Prancis."

"Jadi saya pikir kita perlu tempat yang jauh lebih besar untuk menjadi tuan rumah event ini."

"Tetapi tahukah Anda, itu adalah event yang hebat," pungkas Francis Ngannou seperti dilansir Juara.net dari Sportskeeda.

Francis Ngannou sendiri pernah tinggal di Prancis dan berlatih di salah satu sasana yang bernama MMA Factory.

Baca Juga: UFC London - Sekalipun Basmi Musuh Pakai Uppercut Superman, Khabib Raksasa Tak Bakal Tantang Francis Ngannou

Kebetulan, Ciryl Gane yang merupakan salah satu mantan rekan sparring-nya di MMA Factory menjadi bintang di hajatan UFC Paris.

Ciryl Gane tercatat mampu membuat KO penantangnya, Tai Tuivasa, dengan pukulan pada ronde ketiga.

Francis Ngannou pun kedapatan melayangkan ucapan selamat kepada Bon Gamin melalui cuitan di Twitter-nya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda.com, Mirror.co.uk


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X