JUARA.NET - Pensiunan petarung, Daniel Cormier, bongkar peluang Nate Diaz untuk memenangi duel dengan Khamzat Chimaev di UFC 279 pada 10 September mendatang di Las Vegas.
Masih ada peluang untuk Nate Diaz dalam pertarungan yang dianggap banyak orang berat sebelah ini.
Khamzat Chimaev memang adalah petarung di usia emas yang belum sekali pun merasakan kekalahan.
Chimaev tak terhentikan ketika menganiaya musuh-musuhnya di oktagon.
Usianya juga masih muda dengan postur tubuh begitu besar untuk ukuran petarung kelas welter.
Tentunya menghadapi Nate Diaz yang sudah uzur membuat Chimaev diunggulkan dalam segala aspek untuk memenangi pertarungan.
Namun, bukan hal mustahil jika sang gangster UFC tetap punya potensi untuk memenangi laga itu.
Peluangnya adalah menaklukkan Chimaev dengan pertarungan bawah.
Baca Juga: UFC 279 - Nate Diaz Hidupnya Lebih Enak, Khamzat Chimaev Besar di Daerah Perang
Hal tersebut dinyatakan oleh pensiunan petarung yang pernah menjuarau dua divisi UFC, Daniel Cormier.
“Jika saya pelatih Nathan Diaz, saya katakan mari kita bawa pertarungan ini ke bawah," ungkap Cormier dikutip dari BJ Penn.
"Mari kita mencari kuncian. Nate memang bisa bertinju dengan siapa saja, tetapi saya rasa kekuatan Chimaev mungkin menjadi masalah bagi Nate."
"Karena Chimaev sangat besar untuk kelas welter, dia sangat besar dan kuat."
"Jika saya berada di tim Diaz, saya akan mencoba untuk membuat pertarungan ini berlangsung di bawah atau saya mencari kuncian begitu berada di bawah."
Ketika pertarungan berjalan di bawah, Cormier beranggapan Diaz bisa berbuat lebih banyak.
Selain punya bekal striking, veteran UFC ini juga punya keterampilan grappling yang tidak perlu diragukan.
Diaz bisa melakukan grappling kepada Chimaev ketika sang rival terpancing untuk melakukan takedown.
Baca Juga: Khamzat Chimaev Berada di Usia Emas, Nate Diaz akan Dihancurkan
"Mungkin, ambil waktu yang tepat unryk mencoba kuncian guillotine ketika Chimaev menyergap untuk melakukan takedown."
"Tetapi, saya percaya Nate harus bekerja keras menemukan titiknya agar dia mendapatkan kesempatan."
"Nate bisa mengalahkan Anda dengan tinju, Nate bisa bertinju dengan siapa pun."
"Tetapi, menurut pendapat saya, dampak dari pukulan-pukulan akan berpihak pada Chimaev," pungkas sahabat Khabib Nurmagomedov ini.
Nate Diaz memang adalah seorang grappler yang mengerikan ketika masih muda.
Petarung sekelas Conor McGregor saja pernah dicekik kala bersua di UFC 196 (5/3/2016).
Diaz juga sudah mencatatkan 11 kemenangan melalui kuncian dengan total rekor 20-13.
Sementara itu, Chimaev mencatatkan total rekor 11-0 dengan 4 kali menang menggunakan kuncian.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar