JUARA.NET - Efek tendangan dari Leon Edwards ke arah Kamaru Usman pada UFC 278 ternyata berdampak cukup parah.
Usman langsung diperiksa oleh petugas medis sesaat setelah duel itu berakhir.
Tendangan tersebut memang sangat keras.
Apalagi yang terkena adalah bagian kepala dari Kamaru Usman.
Belakangan, Usman mengaku sempat alami hilang ingatan sejenak setelah terkena tendangan Leon Edwards.
Jagoan UFC berjulukan The Nigerian Nightmare itu bahkan tidak mengingat saat dia berbicara dan memeluk keluarganya.
"Saya bicara dengan Trevor Wittman," cerita Kamaru Usman dilansir Juara.net dari Championat.com.
"Saya bicara dengan semua orang yang ada di sekitar saya."
"Di video Anda bisa melihat saya bicara dengan keluarga saya dan memeluk mereka."
"Tetapi, saya tidak mengingat itu semua," sambungnya.
Baca Juga: Klaim Khamzat Chimaev soal Dirinya yang Dihindari Raja Kelas Welter UFC
Menurut Kamaru Usman, Leon Edwards telah membuatnya seperti tertidur dalam waktu 20 menit.
Dia baru benar-benar sadar saat sudah berada di ambulans.
"Saya tidak ingat bagaimana saya duduk," ungkap jagoan UFC asal Nigeria itu.
"Rasanya seperti Edwards menidurkan saya selama 20 menit."
"Saya baru ingat saat sudah di ambulans," tutupnya.
Pada pertarungan UFC 278, Kamaru Usman harus merelakan gelar juaranya terampas.
Padahal, Usman sudah lama memegang sabuk juara tersebut.
Usman pertama kali menjadi jawara kelas welter UFC pada tahun 2019.
Saat itu Usman berhasil mengalahkan Tyron Woodley dan menjadi raja baru kelas welter UFC.
Baca Juga: Dua Alasan Khamzat Chimaev Bakal Loncati Kamaru Usman dalam Duel Perebutan Gelar
Selama bertakhta, Kamaru Usman bisa dibilang sebagai salah satu raja yang paling dominan.
Dia tercatat lima kali mempertahankan gelarnya.
Andai berhasil kalahkan Leon Edwards, Usman berpeluang mencatatkan rekor yang lebih besar lagi.
Pasalnya, Usman tengah dalam tren 15 kemenangan beruntun di UFC.
Itu artinya Usman hanya butuh satu kemenangan lagi untuk menyamai rekor jumlah kemenangan beruntun terbanyak milik legenda MMA, Anderson Silva.
Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Tak Bisa Dipukul, Anderson Silva Jadi Neo di Film The Matrix
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Championat |
Komentar