JUARA.NET - Ternyata Maverick Vinales membuat Miguel Oliveira merasa kian optimistis dengan kepindahannya ke Aprilia mulai MotoGP 2023 mendatang.
Performa Maverick Vinales memang sedang gacor-gacornya belakangan ini di MotoGP 2022.
Dalam empat seri terakhir, Vinales berhasil naik podium pada tiga balapan.
Yang terbaru Maverick Vinales menempati posisi ke-3 di MotoGP San Marino 2022,
Ciamiknya performa Vinales ternyata membuat calon pembalap Apirlia, Miguel Oliveira, kian optimistis.
Pada musim 2023, Oliveira bakal memulai petualangannya yang baru bersama pabrikan asal Italia tersebut.
Pindah dari KTM ke Aprilia, rasa waswas tentu menggelayuti Oliveira.
Namun, melihat Maverick Vinales yang pindahan dari Yamaha bisa tampil sangar membuat transfer Oliveira bernuansa positif.
Kesamaan nasib dengan Vinales itu bahkan membuat Oliveira lebih tergugah dengan performa Vinales ketimbang pembalap MotoGP dari tim Aprilia lainnya, Aleix Espargaro.
"Karena dia datang ke Aprilia setelah empat setengah tahun di Yamaha," bedah Oliveira dilansir Juara.net dari Speedweek.com.
Baca Juga: Tolak Tawaran GASGAS Tech3 KTM, Teka-teki Tim Pilihan Jawara MotoGP Indonesia 2022 Kian Terjawab
"Sekarang dia rajin naik podium dan dia langsung berada di level yang bagus sedari awal."
"Aleix sudah mengendarai Aprilia sejak tahun 2007."
"Itu bisa dibilang hampir seluruh kariernya di MotoGP."
"Performa yang ditorehkan Vinales jauh lebih menggugah saya ketimbang Aleix."
"Setiap perpindahan tim selalu penuh harapan dan kepercayaan."
"Saya akan membayar kepercayaan dan investasi yang Aprilia berikan," imbuhnya.
Soal sepada motor Aprilia, Miguel Oliveira sendiri sebenarnya belum mau banyak menilai.
Namun, dia mengakui bahwa Maverick Vinales telah menunjukkan potensi yang dimiliki calon sepeda motornya.
"Sepeda motor tidak bisa dinilai hanya dari luarnya," ujar pembalap MotoGP asal Portugal tersebut.
"Anda akan selalu merasa sepeda motor orang lain lebih bagus ketimbang yang Anda kendarai."
"Tetapi, melihat Vinales membuat saya bisa melihat potensi Aprilia," sambungnya
Baca Juga: Tak Bisa Salip Duo Ducati di MotoGP San Marino 2022, Meverick Vinales Beberkan Penyebabnya
Seperti yang diketahui, Oliveira bakal membela tim RNF Aprilia.
Dia meninggalkan KTM setelah enam tahun bekerja sama.
Menjalin hubungan dengan KTM selalu menyenangkan bagi Oliveira.
Oliveira berjanji bakal terus menjaga komunikasi positif dengan mantan timnya.
"Setelah sukses enam tahun, saya tidak meninggalkan KTM dengan dendam," ucap pembalap MotoGP berusia 27 tahun itu.
"Penawaran terlambat di Spielberg yang KTM lontarkan karena mereka ingin membuat saya tetap bersama keluarga itu sah-sah saja."
"Saya sungguh bangga dengan hubungan yang telah terjalin selama bertahun-tahun khususnya dengan Pierier Group yang berwewenang."
"Kami selalu transparan dalam negosiasi dalam beberapa bulan ini."
"Kami selalu memberikan kabar terbaru dan saling memberikan masukan."
"Bumi boleh berputar, tetapi kami akan tetap saling dekat," tambahnya.
Baca Juga: Lagi Moncer-moncernya, Maverick Vinales Malah Relakan Peluang Juara untuk Aleix Espargaro
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Speedweek.com |
Komentar