JUARA.NET - Penyangga lima sabuk tinju kelas menengah super, Canelo Alvarez, menyebut jagoan kelas berat ringan, Dmitry Bivol, sebagai lawan yang enteng.
Padahal, Canelo Alvarez tercatat berakhir sebagai pecundang saat bentrok dengan Dmitry Bivol.
Dalam laga yang berlangsung pada 7 Mei di T-Mobile Arena, Las Vegas, Amerika Serikat, Canelo Alvarez kalah dengan keputusan angka mutlak.
Canelo Alvarez lantas menyampaikan dalihnya dalam wawancara dengan Matchroom Boxing.
Menurutnya, kekalahan dari petinju Rusia ini tidak lepas dari masalah yang terjadi selama kamp pelatihan.
Selain itu, Canelo Alvarez mengaku bahwa dia lelah usai ronde kelima karena tidak bertarung dengan berat aslinya.
Terlepas dari masalah tersebut, Canelo Alvarez menganggap Dmitry Bivol sebagai musuh yang mudah.
Canelo Alvarez bahkan juga mengatakan bahwa Dmitry Bivol tidak lebih bagus darinya.
“Saya berada di puncak ketika melawan Bivol," kata Canelo Alvarez seperti dilansir Juara.net dari Championat.
"Sayangnya, saya memiliki masalah selama kamp pelatihan."
"Tetapi, kami mendapatkan apa yang kami miliki, saya kalah."
Baca Juga: Harapan Khusus Gennady Golovkin pada Para Juri di Laga Ketiga dengan Canelo Alvarez
"Ya, saya tidak bertarung dengan bobot asli."
"Tetapi, saya pikir saya dapat dengan mudah mengalahkannya."
"Saya memenangi lima atau enam ronde pertama kemudian saya lelah. Itulah yang terjadi."
"Saya menganggapnya seperti sebuah pengalaman."
"Dia tidak lebih baik dari saya."
Tak ayal, Canelo Alvarez pun menyimpan niat untuk bentrok dengan Dmitry Bivol lagi.
"Tetapi, saya akan memiliki kesempatan lain dalam waktu dekat," pungkas petinju dengan rekor 57-2-2.
Baca Juga: Soal Kemampuan Tinju, Dmitry Bivol Sebut Sosok Ini Bakal Lebih Menyulitkan ketimbang Canelo Alvarez
Sebelum sampai ke duel ulang itu, Canelo Alvarez agaknya harus fokus terlebih dahulu pada pertarungan di depan matanya.
Canelo Alvarez diketahui sudah dihadapkan dengan trilogi kontra Gennady Golovkin.
Pertarungan ketiga Canelo vs GGG ini dijadwalkan akan mentas pada 17 September mendatang di tempat yang sama saat dia dikalahkan Dmitry Bivol.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Championat |
Komentar