Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Aragon 2022 - Marc Marquez Menantikan Comeback di Sirkuit Istimewa

By Febri Eka Pambudi - Rabu, 14 September 2022 | 18:30 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez yang menantikan penampilannya di MotoGP Aragon (18/9/2022)
HONDA RACING CORPORATION
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez yang menantikan penampilannya di MotoGP Aragon (18/9/2022)

JUARA.NET - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez bicarakan penampilan comeback-nya di MotoGP Aragon 2022 pada akhir pekan ini di Sirkuit MotorLand, Spanyol.

Marc Marquez telah melewatkan enam seri sejak penampilan terakhirnya di MotoGP Italia 2022 pada 29 Mei lalu.

Terakhir kali Marc Marquez tampil, dia berhasil finis di posisi ke-10.

Marquez meninggalkan MotoGP 2022 karena ingin menyempurnakan penyembuhan untuk cedera lengannya.

Kini kondisi Marquez telah pulih dan tinggal menunggu waktu untuk kembali melakoni balapan.

Kondisi terbaru, Marquez sudah melatih ototnya dengan mengendarai motor RC213V kala melakukan tes di Misano pekan lalu.

Hasilnya, Marquez mampu tampil cukup bagus dan menyelesaikan sesi tes tersebut.

Terutama di hari pertama di mana pembalap berjulukan Semut Cervera itu mampu tampil apik dengan menjadi rider tercepat kedua di Honda.

Baca Juga: Beda Suara dengan Ducati soal Tandem Francesco Bagnaia, Aleix Espargaro: Jorge Martin Paling Mendekati Marc Marquez

Berkat hasil ini, Marquez sudah tidak sabar ingin tampil pada seri selanjutnya di Aragon.

Sirkuit ini dirasa spesial karena Marquez selalu menang selama empat musim beruntun pada gelaran MotoGP 2016-2019.

“Apa yang bisa saya katakan? Saya sangat menantikan kembali ke Kejuaraan Dunia MotoGP pada akhir pekan ini."

"Terutama di sirkuit yang spesial bagi saya seperti Aragon," ungkap Marquez dikutip dari Speedweek.

Sebelumnya Marquez sempat diragukan bakal sanggup mentas di ajang MotoGP Aragon 2022.

Hal ini karena kondisi ototnya yang merasa kelelahan saat melakoni tes Misano.

Namun, kabar cukup mengejutkan muncul setelah Marquez mendiskusikan isu ini dengan para dokter.

Melansir dari PaddockGP, Marquez telah memastikan diri bakalan ikut tampil di MotoGP Aragon 2022.

Hal tersebut akan menjadi momen yang tak ternilai untuknya.

Baca Juga: Pernah Jadi Rival Hebat, Rekan Setim Akui Dihancurkan Marc Marquez

Pasalnya, Marquez bisa tampil di sirkuit favoritnya yang sekaligus menjadi balapan kandang.

Jelang penampilan comeback-nya setelah cuti selama 110 hari, Marquez sedang melakukan persiapan.

"Saya melakukan banyak pekerjaan rehabilitasi dan terus bekerja di gym," imbuh Marquez.

"Saya juga berlatih dengan sepeda motor lagi pada akhir pekan ini dan saya sangat senang bisa kembali!"

Namun, di tengah hiruk pikuk rencana comeback-nya, Marc Marquez menurunkan ekspektasi publik.

Marquez sudah mengumumkan bahwa saat dia kembali nanti, targetnya bukan memenangi balaan.

Dia hanya ingin menambah pengalaman guna proyek jangka panjang di masa depan untuk dirinya dan Honda.

“Tujuan pada akhir pekan ini bukan untuk kembali ke trek dan langsung bertarung lagi mengejar kemenangan," imbuhnya.

"Targetnya adalah untuk membangun kembali segalanya dan mempersiapkan diri dengan baik untuk masa depan saya sendiri, motor, semuanya,” pungkas Marquez

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Speedweek.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X