JUARA.NET - Nate Diaz memperlihatkan kejadian yang sebenarnya terjadi di belakang panggung konferensi pers UFC 279.
UFC 279 diketahui memang berlangsung tidak seperti gelaran-gelaran biasanya.
Dalam rangkaian acara yang berlangsung di T-Mobile Arena, Las Vegas, Amerika Serikat ini, tidak tergelar sesi konferensi pers sebelum pertarungan.
Konferensi pers UFC 279 sendiri sebenarnya dijadwalkan untuk diadakan pada 8 September lalu waktu setempat.
Baca Juga: Waduh! Kemenangan Petarung Ini Disebut Bikin UFC dalam Bahaya
Akan tetapi, Dana White sebagai Bos UFC memutuskan untuk membatalkan konferensi pers.
Perseteruan di belakang panggung konferensi pers menjadi alasan dibatalkannnya sesi ini.
Dana White sendiri mengatakan bahwa pembatalan sesi konferensi pers ini dilakukannya demi keamanan dan kenyamanan semua orang.
Situasi seperti ini disebutnya tidak pernah terjadi sepanjang sejarah berdirinya UFC.
"Konferensi pers takkan kami gelar," tegas White.
"Saya meminta maaf kepada semua pihak."
"Saya sungguh bingung di sini."
Baca Juga: Begini Permintaan Tony Ferguson soal Jagoan UFC yang Ingin Dilawan Selanjutnya
"Hal ini tidak pernah terjadi sepanjang sejarah ajang ini berdiri."
"Percayalah kepada saya, ini bukanlah saat yang tepat untuk menggelar konferensi pers," tukasnya.
"Demi keselamatan dan kenyamanan semuanya, ini adalah langkah paling tepat."
"Terima kasih sudah datang ke sini," tutup White.
Pernyataan Dana White tersebut pastinya membuat penggemar berpikir bahwa kerusuhan yang terjadi sudah sangat gawat.
Mereka pun penasaran dengan apa yang sebenarnya terjadi di belakang panggung konferensi pers di UFC 279.
Sebuah video yang diunggah Nate Diaz dalam kanal YouTube miliknya kiranya bisa menjawab rasa penasaran penggemar.
Baca Juga: Mike Perry Siap Buat Keributan dengan Nate Diaz di Tinju Tangan Kosong
Kericuhan di belakang panggung ini diperlihatkan pada menit kelima video tersebut.
Dalam video tersebut, kericuhan di belakang panggung ini agaknya tidak segila yang dipikirkan orang-orang.
Namun, memang terlihat ada botol air minum yang diterbangkan Nate Diaz dalam video ini.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | bjpenn.com, Youtube.com |
Komentar