Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Peng-KO Israel Adesanya Tuduh Khamzat Chimaev Lari dari Jagoan UFC Ini

By Fiqri Al Awe - Kamis, 20 Oktober 2022 | 11:00 WIB
Jagoan pemilik rekor tak terkalahkan, Khamzat Chimaev saat melakoni prosesi timbang badan UFC 279.
TWITTER/@MMAFIGHTING
Jagoan pemilik rekor tak terkalahkan, Khamzat Chimaev saat melakoni prosesi timbang badan UFC 279.

JUARA.NET - Petarung UFC yang pernah meng-KO Israel Adesanya dalam duel kickboxing, Alex Pereira menuding Khamzat Chimaev telah menghindari sebuah duel.

Sosok jagoan yang dihindari Chimaev itu juga dibongkar oleh Pereia.

Menurut Pereira, Chimaev telah kabur dari sosok jagoan UFC, Paulo Costa.

Beberapa waktu lalu, Khamzat Chimaev dan Paulo Costa sempat terlibat cekcok.

Mereka berdua bahkan nyaris bentrok di luar oktagon.

Kendati sudah panas, pertarungan dua jagoan UFC ini malah belum terlihat batang hidungnya.

Menariknya, Alex Pereira menjadikan Chimaev sebagai kambing hitamnya.

"Jadi, jujur saja, Borrachinha (julukan Paulo Costa) menantangnya secara adil," tukas Alex Pereira dilansir Juara.net dari Sportskeeda.com.

"Anda tahu, dia (Khamzat Chimaev) lari."

"Kita semua tak tahu apakah dia serius tertarik melakukan duel tersebut atau tidak," sambungnya.

Baca Juga: Pengguna Jurus Sepakan Ilegal Jadi Favorit Jagoan UFC yang Disebut sebagai Lawan Berat Khamzat Chimaev

Chimaev sebenarnya juga sempat berkata ingin melawan Costa.

Namun, ucapan tersebut dianggap Alex Pereira sebagai gertak sambal belaka.

Pada akhirnya Pereira sangat yakin bahwa Khamzat Chimaev lari dari duel lawan Paulo Costa.

"Dia lari dari Borrachinha," kata jagoan UFC berjulukan Po Atan atau Si Tangan Batu itu.

"Borrachinha berkata: 'Saya ingin bertarung dengan Anda'."

"Di belakangan kamera dia bilang tertarik."

"Tetapi saat semua jadi lebih nyata, dia lari," tambah Pereira.

Pertarungan dua jagoan UFC ini tentu sangat menarik untuk dinantikan.

Terlebih lagi keduanya sedang dalam tren yang bagus.

Baca Juga: Punya Rekor Lebih Seram dari Khamzat Chimaev, Shavkat Rakhmonov Mengaku Leluhurnya Bukan Orang Biasa

Seperti yang sudah diketahui, Chimaev berhasil mengalahkan Kevin Holland dalam duel sarat drama di bulan September kemarin.

Sementara itu, Costa kembali ke tren kemenangan usai berduel dengan Luke Rockhold.

Terlepas dari hal itu, Alex Pereira sendiri rencananya bakal kembali bertarung pada UFC 281 bulan November besok.

Usai kemenangan-kemenangan ganasnya termasuk atas Sean Strickland, Pereira kini dihadapkan dengan Israel Adesanya.

Pertarungan ini kian terasa panas mengingat Pereira pernah meng-KO Adesanya sebelumnya.

Baca Juga: Eks Raja UFC Berubah Pandangan Usai Tonton Laga Israel Adesanya vs Alex Pereira di Dunia Sebelumnya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X