JUARA.NET - Pembalap Aprilia, Aleix Espargaro menguak satu hal yang dia nilai paling tidak adil dalam gelaran MotoGP.
Hal yang dimaksud Espargaro itu ialah tidak pernahnya Dani Pedrosa menangi ajang balap tersebut.
Kondisi ini memang tidak ada kaitannya dengan Espargaro.
Hanya saja, Espargaro tetap tak bisa menutupi kekesalannya.
"Saya pikir hal paling tak adil di olahraga ini adalah soal Dani (Pedrosa) yang tak menangi satu, dua, atau tiga gelar MotoGP," ujar Aleix Espargaro, dilansir Juara.net dari Motosan.es.
"Dani Pedrosa tak menangi gelar MotoGP adalah hal yang paling tidak adil dalam sejarah balap sepeda motor," sambungnya.
Tidak bisa dipungkiri Dani Pedrosa merupakan salah satu pembalap sangar pada masanya.
Total 13 musim Pedrosa habiskan dengan bertarung di MotoGP.
Soal tim, dia termasuk pembalap yang setia.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar