JUARA.NET - Petarung UFC yang pernah melawan Islam Makhachev, Arman Tsarukyan, berbicara mengenai keinginan berduel dengan Charles Oliveira dan Beneil Dariush.
Keinginan ini disiarkan Arman Tsarukyan usai kemenangannya di UFC Vegas 66.
Dalam gelaran yang berlangsung pada Minggu (18/12/2022) WIB, Arman Tsarukyan menang atas Damir Ismagulov dengan keputusan angka mutlak (30-27, 30-27, 30-27).
Skor yang diberikan juri tersebut tentu menunjukkan betapa dominannya Arman Tsarkyan di laga ini.
Baca Juga: Hasil UFC Vegas 66 - Lawan Paling Menyulitkan Islam Makhachev Bangkit dan Nodai Rekor Musuhnya
Dalam hal ranking, Arman Tsarukyan memang lebih baik ketimbang Damir Ismagulov.
Arman Tsarukyan adalah petarung ranking 9, sedangkan Damir Ismagulov merupakan penghuni posisi 12.
Tsarukyan agaknya sudah lelah dipertemukan petarung top 15 yang berperingkat di bawahnya seperti Damir Ismagulov.
Tak pelak, nama Charles Oliveira dan Beneil Dariush yang merupakan penghuni top 5 masuk dalam daftar buruannya.
Lantaran dia tidak mengalami kerusakan signifikan di UFC Vegas 66, Arman Tsarukyan mengaku siap melakoni duel dalam dua bulan.
Arman Tsarukyan juga tidak ketinggalan memberikan ultimatum pada UFC.
Petarung berjulukan Ahalkalakets ini mengancam akan menolak tawaran duelnya jika dia tidak mendapatkan pertarungan akbar.
Baca Juga: Islam Makhachev Bisa Kalah karena Faktor Masa Lalu Alexander Volkanovski
"Saya ingin melawan Charles Oliveira atau Beneil Dariush untuk pertarungan berikutnya," kata Arman Tsarukyan seperti dilansir Juara.net dari BJPenn.
"Pasalnya, saya pantas memiliki nama besar."
"Mereka tidak memiliki jadwal pertarungan saat ini dan saya siap melawan mereka."
"Saya tidak terluka, saya merasa dalam kondisi bagus."
"Saya masih muda dan bisa mengurangi berat badan."
"Jika UFC menawari saya pertarungan besar, saya akan siap dalam dua bulan."
"Tetapi jika mereka akan menawari saya seseorang dari 15 besar, saya tidak akan bertarung."
Baca Juga: Agama Islam Diakui Chris Weidman Jadi Kunci Khabib Tetap Membumi
“Saya akan menunggu sebentar, meningkatkan keterampilan, dan pergi ke sasana American Top Team untuk berlatih dengan pelatih saya."
"Saya menghelat kamp terakhir di Thailand karena tidak memiliki visa."
"Dia marah. Kali ini, saya harus pergi ke Miami, ATT, dan berlatih dengannya dalam waktu lama untuk mencekik semua orang."
"Kali ini saya membuat beberapa kesalahan dalam grappling."
"Saya akan memperbaikinya dan kami akan mencekik semua orang," pungkas petarung berusia 26 tahun ini.
Soal gaya bertarung, Charles Oliveira dan Beneil Dariush akan menjadi ujian yang cocok untuk Arman Tsarukyan.
Arman Tsarukyan dan dua petarung incarannya itu diketahui mahir dalam hal pertarungan bawah.
Baca Juga: Islam Makhachev dan Petarung Dagestan Disebut Sering Menang karena Obat-obatan
Selain di UFC Vegas 66, Arman Tsarukyan juga menunjukkan keahlian gulatnya ini di pertarungan lain.
Dengan gulatnya, Tsarukyan kerap disebut menjadi petarung yang paling merepotkan Islam Makhachev.
Pertarungan Arman Tsarukyan dan Islam Makhachev tercatat terjadi pada 20 April 2019 di Saint Petersburg, Rusia.
Kendati saat itu kalah, Arman Tsarukyan juga mengeklaim bahwa dia adalah musuh yang paling menyusahkan Islam Makhachev sejauh ini.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar