Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Runtuhnya Kekuasaan Israel Adesanya di UFC Jadi Berkah untuk Semua Jagoan Kelas Menengah

By Fiqri Al Awe - Kamis, 29 Desember 2022 | 12:00 WIB
Petarung kelas menengah yang kehilangan sabuk juaranya di UFC 281 atas Alex Pereira, Israel Adesanya.
TWITTER.COM/@ULTFIGHTFANS
Petarung kelas menengah yang kehilangan sabuk juaranya di UFC 281 atas Alex Pereira, Israel Adesanya.

JUARA.NET - Kegagalan Israel Adesanya mempertahankan gelar raja UFC dipandang sebagai berkah untuk semua jagoan kelas menengah.

Hal itu setidaknya dirasakan oleh Jared Cannonier.

Adesanya kalah pada UFC 281 bulan November kemarin.

Jagoan berjulukan The Last Stylebender itu dipukul KO oleh Alex Pereira dalam pertarungan yang seru.

Kekalahan ini sekaligus meruntuhkan takhta juara kelas menengah yang sudah jadi milik Israel Adesanya sejak tahun 2019 lalu.

Menariknya, kegagalan Adesanya dalam mempertahankan gelarnya tersebut dipandang sebagai berkah oleh Jared Cannonier.

Bukan hanya untuk dirinya sendiri, Cannonier merasa semua petarung kelas menengah diuntungkan karena kondisi itu, bahkan Adesanya.

"Saya tidak akan bilang bahwa itu bagus untuk saya," ucap Jared Cannonier, dilansir Juara.net dari MMAFighting.com.

"Saya takkan bilang bahwa saya senang, atau yang lain sebagainya."

"Tak ada reaksi yang emosional bagi diri saya pribadi."

Baca Juga: Bukan Dirinya dan Khabib, Conor McGregor Beberkan Dua Jagoan UFC dengan Rivalitas Luar Biasa

"Ini semua lebih ke soal logika."

"Dan menurut hemat saya, itu membuat divisi kami jadi lebih menarik."

"Di satu sisi, itu juga menarik bagi Israel sendiri," imbuhnya.

Jared Cannonier saat ini sedang menghuni peringkat ke-3 di kelas menengah UFC.

Dia baru saja mengalahkan lawan kuat, Sean Strickland beberapa waktu lalu.

Selain kemenangan atas Strickland, lengsernya Israel Adesanya dari takhta kian membuka jalan Cannonier kembali ke duel perebutan gelar.

Meski begitu, Cannonier menegaskan bahwa dia tidak pernah mendoakan Adesanya kehilangan gelarnya.

"Ini bagus untuk kita semua. Kami jadi punya kesempatan untuk merebut gelar," katanya.

"Selain itu, juga membuka jalan untuk lakoni duel ulang."

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 66 - Duel Gorila Lawan Tarzan, Korban Israel Adesanya Pemenangnya

"Di mana hal tersebut sulit untuk dilakukan di olahraga ini."

"Tidak, saya tidak senang Israel kalah. Saya juga tak berharap dia kalah."

"Saya tak pernah mendoakan orang lain dalam hal keburukan," tambah Cannonier.

Sebagai tambahan informasi, Jared Cannonier pernah bertarung dengan Israel Adesanya pada UFC 276 lalu.

Saat itu Cannonier harus mengakui keunggulan Adesanya.

Baca Juga: Merasa Menang di UFC 281, Pelatih Sebut Israel Adesanya Cuma Siapkan Ini buat Duel Ulang kontra Alex Pereira

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : MMAFighting.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X