JUARA.NET - Bos Aprilia, Massimo Rivola menyambut MotoGP 2023 dengan penuh optimistis.
Rasa optimistis itu muncul setelah dia berkaca dari performa mereka musim kemarin.
Pada musim 2022, tim besutannya menunjukan performa yang positif.
Pembalap asal Spanyol, Aleix Espargaro menyelesaikan musim di peringkat ke-4.
Tak hanya itu saja, Aprilia juga menggondol satu podium pertama, yakni pada seri Argentina.
Rivola sendiri yakin timnya punya potensi untuk jadi juara di musim kemarin.
Hanya nasib kurang mujur yang menghalanginya jalan mereka.
"Saya pikir kami punya potensi untuk jadi juara dunia," ujar Massimo Rivola, dilansir Juara.net dari Paddock-GP.com.
"Kami bertarung untuk tempat terdepan pada tahun 2022."
"Sayangnya kami kurang beruntung."
Baca Juga: Pembalap MotoGP Ini Sudah Tau Salah Satu Rahasia Kunci Kesuksesan Ducati
"Tetapi, sudah kami punya peluang," tambahnya.
Penampilan menjanjikan di musim kemarin tersebut kemudian jadi patokan Rivola.
Pria asal Italia itu optimistis menyambut MotoGP 2023.
Dia yakin Aprilia bakal meramaikan pergelutan untuk jadi nomor satu.
Yang pasti, Aprilia takkan meremehkan para rivalnya karena seluruh pabrikan telah menunjukkan peningkatan.
"Jadi, mengapa tidak mungkin di tahun 2023? Kami juga lebih bagus daripada musim kemarin," imbuhnya.
"Ducati sudah pasti lebih bagus pada tahun 2022," ungkapnya.
"Mereka memulai musim dengan kurang bagus, tetapi mereka bakal lebih bagus tahun ini."
"Dan saya pikir Yamaha bakal lebih baik, karena mereka sudah meningkatkan mesin mereka."
Baca Juga: Akui Pernah Bidik Enea Bastianini, Bos Aprilia Optimistis dengan Empat Pembalapnya di MotoGP 2023
"Saya rasa Honda tidak akan menunjukkan masalah yang sama seperti di tahun 2022."
"KTM juga menunjukkan bahwa mereka kuat. Jadi, saya rasa bakal susah. Tetapi, saya rasa kami bisa bertarung untuk gelar," tutup Rivola.
Aprilia memang punya peluang besar pada MotoGP 2023 nanti.
Keuntungan mereka bertambah dengan hadirnya tim satelit, yakni RNF.
Komposisi pembalap pasukan Noale tersebut antara lain, Aleix Espargaro dan Maverick Vinales di tim pabrikan, serta duet Miguel Oliveira-Raul Fernandez bersama RNF.
Baca Juga: Raul Fernandez Akui KTM Pernah Jadi Penghalang Persatuannya dengan Aprilia
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | Paddock-GP.com |
Komentar