JUARA.NET - Pengamat tarung, Chael Sonnen merasa raja tinju kelas berat versi WBC, Tyson Fury bisa kehilangan ketertarikan untuk duel karena kondisi Francis Ngannou.
Saat ini petarung berjulukan Si Predator itu sudah resmi pergi dari UFC.
Jadwal duel penahbisan raja baru kelas berat bahkan telah diumumkan.
Kondisi tersebut dinilai Sonnen bisa berdampak pada karier selanjutnya dari Ngannou.
Sebelumnya petarung asal Kamerun itu berhasil memikat Tyson Fury.
Keduanya sempat mengikrarkan kesediaannya untuk berbagi ring tinju.
Namun, ucapan kala itu dirasa Chael Sonnen bisa terbawa angin begitu saja.
Ada beberapa kondisi Francis Ngannou yang disebutnya bisa membuat Fury hilang ketertarikan.
"Bayangkan diri Anda Tyson Fury," tuturnya, dilansir Juara.net dari Sportskeeda.com.
"Anda harus mengalahkan jagoan yang belum pernah di tinju. Orang itu juga baru saja cedera, serta berat badannya mendekati batas."
Baca Juga: Francis Ngannou Singkap Isi Telepon Terakhirnya dengan UFC
"Anda sebenarnya harus mempunyai hal yang bisa jadi alasan Tyson."
"Saat itu Anda mempunyainya karena Anda seorang juara UFC."
"Sementara saat ini, dia sudah bukan juaranya," tambahn mantan petarung yang kini jadi pengamat tersebut.
Selain perkara usia, berat tubuh, dan masalah cedera, Chael Sonnen juga sedikit membahas duel terakhir Francis Ngannou yakni melawan Ciryl Gane.
Saat itu kemenangan memang berhasil diamankan oleh Si Predator.
Dia memetik kemenangan setelah bertarung selama lima ronde penuh.
Sonnen merasa itu bukanlah kemenangan yang spesial.
"Saya paham bahwa tinju adalah tempat yang dia inginkan," katanya.
"Tetapi, Anda harus pahami tentang tinju."
Baca Juga: Selain Tyson Fury, Si Predator Singkap Monster Tinju Lain yang Masuk Daftar Buruan
"Anda terlampaui pada pertarungan terakhir. Itulah kenyataannya. Ciryl Gane melampauinya."
"Anda akan melawan petarung yang punya cedera lutut. Anda akan melawan pria yang berusia 36 tahun."
"Anda tahu dia seberat 300 pound (sekitar 136 Kg)."
"Bukan seperti itu caranya dunia bermain," tukasnya.
Selain tinju, Francis Ngannou sejatinya punya banyak pilihan di jagat tarung.
Dia juga bisa mengikrarkan terornya terlebih dahulu dengan melawan petinju di bawah level Tyson Fury.
Baca Juga: Saran Mike Tyson kepada Francis Ngannou untuk Kalahkan Tyson Fury
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar